Text
SKRIPSI PENGARUH FINANCIAL LITERACY, ACCESS TO FINANCE DAN FINANCIAL RISK ATTITUDE TERHADAP KINERJA KEUANGAN UMKM DI KOTA MAGELANG
ABSTRAK
Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) memiliki peran penting dalam pertumbuhan perekonomian negara. UMKM harus memiliki sumber daya yang memadai agar memperoleh kinerja yang baik, akan tetapi perkembangan UMKM masih terkendala oleh berbagai permasalahan. Penelitian ini penting untuk dilakukan karena terdapat faktor yang dapat mempengaruhi peningkatan kinerja keuangan UMKM. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh financial literacy, access to finance dan financial risk attitude terhadap kinerja keuangan UMKM di Kota Magelang. Penelitian ini menggunakan Theory of Planned Behavior yang menyatakan bahwa sikap dalam pengambilan sebuah keputusan terkait pengelolaan UMKM mampu mempengaruhi kualitas kinerja keuangan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan sumber data primer berupa kuesioner yang dibagikan kepada responden. Populasi pada penelitian ini adalah pelaku UMKM yang berada di Kota Magelang. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria UMKM berada di Kota Magelang yang sudah memulai usahanya minimal 1 tahun dan memanfaatkan layanan keuangan, sehingga didapat jumlah sampel yakni sebanyak 96 sampel. Metode analisis data pada penelitian ini menggunakan uji analisis regresi linear berganda dengan alat uji SPSS versi 29. Hasil penelitian menunjukkan bahwa financial literacy tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan UMKM, access to finance berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan UMKM dan financial risk attitude berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan UMKM.
Kata kunci : financial literacy, access to finance, financial risk attitude, kinerja keuangan
76-UN57.U1-SAK-VII-2024 | AHLI-AKUNTANSI KUL P 2024 | Ruang Skripsi (AKUNTANSI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain