Text
SKRIPSI HASIL CABAI RAWIT VARIETAS DEWATA DENGAN PERLAKUAN KONSENTRASI PGPR AKAR BAMBU WULUNG DAN AMPEL
INTISARI
Hasil Cabai Rawit Varietas Dewata dengan Perlakuan Konsentrasi PGPR Akar Bambu Wulung dan Ampel
Salah satu alternatif yang dapat digunakan dalam budidaya tanaman cabai rawit adalah menggunakan pupuk hayati berupa PGPR (Plant Growth Promoting Rhizobacteria). PGPR berfungsi sebagai biostimulan, biofertilizer dan bioprotectant bagi tanaman. Penelitian ini dirancang untuk mengetahui pengaruh konsentrasi PGPR dari akar bambu terhadap hasil cabai rawit. Penelitian dilakukan menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) dengan dua faktor. Faktor pertama yaitu konsentrasi PGPR dengan taraf 0 ml/l, 4ml/l, 8ml/l, 12 ml/l, 16 ml/l, dan 20 ml/l, faktor kedua yaitu jenis akar bambu dengan taraf akar bambu wulung (Gigantochloa atroviolacea) dan bambu ampel (Bambusa vulgaris). Hasil penelitian dianalisis menggunakan sidik ragam, perlakuan yang berpengaruh sangat nyata diuji lanjut dengan Orthogonal Polynomial. Penggunaan konsentrasi PGPR berpengaruh pada jumlah buah per panen, jumlah buah per tanaman, bobot buah per panen dan bobot buah per tanaman, tetapi tidak berpengaruh pada tinggi tanaman, jumlah cabang produktif dan umur berbunga. Jenis akar bambu tidak memberikan pengaruh pada seluruh parameter pengamatan. Interaksi antar kedua faktor tersebut berpengaruh sangat nyata pada jumlah buah per panen, bobot buah per panen, jumlah buah per tanaman dan bobot buah per tanaman. Penggunaan konsentrasi PGPR dari akar bambu dapat memberikan kenaikan hasil pada konsentrasi 4 − 8 ml/l. Jenis akar bambu wulung memiliki kepadatan populasi bakteri yang lebih tinggi dibandingkan akar bambu ampel. Efektivitas akar bambu wulung dan ampel sebagai PGPR perlu penelitian lebih lanjut dengan jenis akar bambu dari genus Bambusa dan Gigantochloa agar dapat diketahui perbedaan pengaruh diantara keduanya.
Kata kunci : Bambusa vulgaris, Capsicum frutescens, Gigantochloa atroviolacea, Pupuk hayati
12-UN57.U1-SP-III-2021 | PERTANIAN RAH H 2021 | Ruang Skripsi (PERTANIAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain