Text
SKRIPSI STUDI TRANSIEN MOTOR INDUKSI 3 FASA ROTOR SANGKAR KAPASITAS 2300V 700 HP PADA PT. PERTAMINA RU IV CILACAP
INTISARI
Motor induksi 3-fasa memiliki arus starting yang tinggi mencapai 5-7 kali arus nominalnya. Sehingga motor induksi akan mengalami kondisi transien sebelum akhirnya mencapai keadaan tunak (staedy state). Penelitian ini akan mengetahui kondisi transien yang dilihat dari perubahan nilai torsi, kecepatan, arus stator dan rotor pada motor induksi 3-fasa rotor sangkar saat starting dan diberi beban yang ditampilkan secara grafis menggunakan MATLAB-Simulink. Hasilya menunjukan saat motor induksi distarting dan pembebanan 25%, 50%, dan 100% terjadi tanggapan transien yang berviriasi sesuai dengan bertambahnya beban. Kondisi motor saat beban penuh mengalami kenaikan arus sebesar 112A dengan lama 0.4 detik, ini menunjukan inrush current dan transien pada motor induksi 3- fasa rotor sangkar 2300V 700HP ini masih memenuhi standar yaitu inrush current tidak melebihi 189.83A dengan waktu transien dibawah 1 detik.
Kata kunci: motor induksi 3-fasa, starting, transien
60-UN57.U1-STE-XII-2021 | ELEKTRO MAJ S 2021 | Ruang Skripsi (TEKNIK ELEKTRO) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain