Text
TUGAS AKHIR PERENCANAAN DAN SIMULASI DAYA MOTOR PENGGERAK E-BIKE DENGAN KAPASITAS BEBAN 100 KG BERBASIS MATLAB
ABSTRAK
Inovasi kendaraan berbasis listrik salah satunya sepeda listrik sangat diperlukan dalam kondisi sekarang untuk mengurangi pencemaran lingkungan (polusi),akibat bahan bakar minyak tersebut. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui daya motor penggerak yang optimal untuk merakit sepeda konvensional menjadi sepeda listrik. Pembuatan desain dan simulasi dilakukan menggunakan software matlab r2020a. Dengan variabel tetap beban 100 Kg, kecepatan konstan 25 km/jam,baterai 12 Ah 36 V, gear 28/16,diameter ban 66 cm. Hasil dari penelitian ini didapatkan jarak tempuh,waktu tempuh dan arus yaitu Hasil simulasi daya penggerak sepeda 250 W 24V yaitu sepeda dapat menempuh jarak 61,79 km dalam waktu 150 menit, daya penggerak sepeda 250 W 36 V yaitu sepeda dapat menempuh jarak 68,37 km dalam waktu 166,6 menit, daya penggerak sepeda 350 W 24 V yaitu sepeda dapat menempuh jarak 47,21 km dalam waktu 115 menit, daya penggerak sepeda 350W 36 V yaitu sepeda dapat menempuh jarak 68,72 km dalam waktu 166,7 menit, daya penggerak sepeda 500 W 24 V yaitu sepeda dapat menempuh jarak 22,9 km dalam waktu 56,7 menit, daya penggerak sepeda 500 W 36 V dapat menempuh jarak 22,9 km dalam waktu 56,7 menit. Hasil simulasi daya penggerak sepeda didapatkan bahwa kecepatan yang sama dengan daya yang sama semakin besar voltase berarti konsumsi arus semakin kecil yang dibutuhkan sehingga jarak tempuh bisa lebih jauh dengan voltase yang lebih besar konsumsi arus lebih sedikit. Jadi kesimpulannya dengan kecepatan 25 km/jam arus 6,2 A mengkonsumsi daya hanya 148,8 W maka daya yang tepat untuk sepeda tersebut ialah 250 W 24 V dan 250 W 36 V.
Kata kunci: perancangan,daya,sepeda listrik,matlab
23-UN57.U1-D3TM-VI-2022 | OTOMOTIF SID P 2022 | Ruang Skripsi (OTOMOTIF) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain