Text
SKRIPSI STUDI PERKERASAN KAKU PADA KERUSAKAN JALAN RUAS DANYANG – KUWU STA. 05+200 – 6+350 KABUPATEN GROBOGAN
INTISARI
Jalan Danyang – Kuwu merupakan jalan lintas yang menghubungkan Kecamatan Pulokulon dengan Kecamatan Purwodadi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil kondisi daya dukung tanah tersebut dapat merencanakan perkerasan kaku beserta dengan rencana anggaran biaya. Di ruas jalan ini termasuk jalan dengan volume lalu lintas yang tinggi dan dilalui oleh kendaraan berat. Kondisi eksisting jalan yang mengalami banyak kerusakan yang disebabkan oleh beban berlebih dari kendaraan dan daya dukung tanah yang rendah. Pada kondisi tersebut diperlukan penelitian mengenai perencanaan tebal perkerasan dan perbaikan daya dukung tanah sesuai dengan kondisi ruas jalan tersebut untuk meminimalisir kerusakan dan memperpanjang umur jalan. Metode yang digunakan dalam penelitian yaitu dengan merencanakan tebal perkerasan dengan mengacu pada Bina Marga Tahun 2017 serta perbaikan daya dukung tanah dengan mengacu pada Manual Desain Perkerasan Jalan. Data primer yang dibutuhkan dalam penelitiani ni yaitu data lalu lintas harian dan data CBR untuk mengetahui daya dukung tanah pada ruas jalan tersebut dan Data Sekunder analisa harga satuan Kabupaten Grobogan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperoleh nilai daya dukung tanah 0,37 % serta dalam perencanaan tebal berdasarkan Metode Bina Marga didapat tebal 25 cm dengan tulangan tunggal berdiameter 8 mm, tie bar 70 cm jarak maksimum yang 75 cm dan menggunakan diameter 16 mm, dowel bar menggunakan diameter 32 mm, panjang atau 45 cm, dengan jarak 30 cm dan memerlukan biaya sebesar Rp 8.074.135.000,00.
Kata kunci : CBR laboratorium, Perancangan jalan, Perkerasan kaku
27-UN57.U1-STS-VI-2022 | SIPIL SUT S 2022 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain