Text
SKRIPSI PENGEMBANGAN BOOKLET FAUNA PADA RELIEF JATAKAMALA DI CANDI BOROBUDUR UNTUK MENDUKUNG PEMBELAJARAN BIOLOGI BERBASIS ETNOPEDAGOGI PADA MATERI ANIMALIA
ABSTRAK
Aprilia, Ivana Riqoh, 2022. “Pengembangan Booklet Fauna pada Relief Jatakamala di Candi Borobudur untuk Mendukung Pembelajaran Biologi Berbasis Etnopedagogi pada Materi Animalia”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Muhammad Radian Nur Alamsyah, M.Pd. Pembimbing II Dr Ericka Darmawan, M.Pd.
Kata kunci: Fauna, Relief, Candi Borobudur dan Pembelajaran Etnopedagogi
Candi Borobudur yang terletak di Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Candi Borobudur mengandung pesan mulia yang digambarkan melalui relief-relief cerita yang dipahat di dinding candi dan dinding pagar langkan.Keanekaragaman fauna pada relief Candi Borobudur berpotensi sebagai sumber belajar dalam bentuk booklet. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa booklet fauna relief Candi Borobudur dan menganalisis kelayakan booklet berdasarkan aspek materi, media dan pedagogi. Penelitian ini dirancang sebagai penelitian Research and Development (R&D). Pengumpulan data dilakukan dengan eksplorasi fauna yang terdapat pada relief Candi Borobudur. Analisis kelayakan booklet menggunakan modifikasi dari Sugiyono (2012) yaitu menggunakan lembar validasi penilaian kelayakan buku menurut BSNP 2014 meliputi empat komponen kelayakan yaitu teknik penyajian, isi, kebahasaan, dan kegrafikan yang diujikan kepada ahli materi dan media. Dan menguji produk dalam skala kecil. Uji beta dilakukan dengan menggunakan lembar validasi dan lembar tanggapan yang diujikan kepada pengguna yaitu guru dan siswa. Hasil penelitian ditemukan 10 jenis fauna yang terpahat pada relief bagian Jatakamala seperti kelinci, burung puyuh, angsa, kijang ruru, gajah, kerbau, burung pelatuk, singa, penyu, dan monyet. Penilaian validator ahli materi terhadap booklet yang dikembangkan yaitu 77,4 % untuk media yaitu 98,3 % dan penilaian guru biologi yaitu 95,3 %. Hal ini menunjukan bahwa booklet yang dikembangkan layak sesuai dengan standar BSNP.
10-UN57.U1-SPB-VII-2022 | BIOLOGI APR P 2022 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN BIOLOGI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain