PERPUSTAKAAN UNTIDAR : Repositori Mahasiswa Untidar

  • Beranda
  • Informasi
  • Berita
  • Bantuan
  • Pustakawan
  • Area Anggota
  • Pilih Bahasa :
    Bahasa Arab Bahasa Bengal Bahasa Brazil Portugis Bahasa Inggris Bahasa Spanyol Bahasa Jerman Bahasa Indonesia Bahasa Jepang Bahasa Melayu Bahasa Persia Bahasa Rusia Bahasa Thailand Bahasa Turki Bahasa Urdu

Pencarian berdasarkan :

SEMUA Pengarang Subjek ISBN/ISSN Pencarian Spesifik

Pencarian terakhir:

{{tmpObj[k].text}}
No image available for this title

Text

SKRIPSI PERENCANAAN ANGKUTAN WISATA DALAM MENDUKUNG PARIWISATA KABUPATEN KEBUMEN

RIZKI HIDAYANTO - Nama Orang;

ABSTRAK
Salah satu daerah pariwisata yang sedang berkembang di Jawa Tengah adalah Kabupaten Kebumen. Permasalahan aksesibilitas merupakan permasalahan pokok sehingga wisatawan kesulitan untuk mengunjungi pariwisata di Kabupaten Kebumen. Berdasarkan permasalahan tersebut diperlukan kajian terhadap kebutuhan angkutan wisata di Kabupaten Kebumen. Penelitian dilakukan dengan melakukan analisis karakteristik wisatawan, penentuan rute berdasarkan Matriks Asal tujuan (MAT), perencanaan operasional angkutan, dan perencanaan tarif berdasarkan Biaya Operasioanl Kendaraan (BOK). Perencanaan dilakukan berdasarkan pada Surat Keputusan Jenderal Perhubungan Darat Nomor SK 687/AJ.206/DRJD/2002 tentang Pedoman Teknis Penyelenggaraan Angkutan Penumpang Umum di Wilayah Perkotaan Dalam Trayek Tetap dan Teratur. Sebanyak 89,55% wisatawan di Kabupaten Kebumen bersedia untuk memilih angkutan wisata sebagai moda transportasi menuju lokasi wisata dengan mempertimbangkan faktor biaya dan kenyamanan. Terdapat 3 alternatif rute terpilih, Jarak tempuh pada rute A adalah 49,6 km, rute B adalah 32,80 km, dan rute C adalah 51,40 km. Angkutan wisata direncanakan beroperasi selama 8 jam/hari pada pukul 08.00 – 16.00 WIB. Jenis kendaraan yang digunakan adalah bus sedang dengan kapasitas 30 penumpang dan kecepatan rencana 50 km/jam. Jumlah kendaraan yang diperlukan pada seluruh rute sebanyak 68 kendaraan. Biaya Operasional Kendaraan (BOK) pada rute A adalah Rp4.885,017, pada rute B adalah Rp4.871,307, dan rute C adalah Rp4.794,310. Tarif yang direncanakan adalah Rp12.000,00.
Kata kunci : angkutan wisata, perencanaan rute, sistem operasional, BOK, tarif


Ketersediaan
46-UN57.U1-STS-VII-2022SIPIL HID P 2022Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
SIPIL HID P 2022
Penerbit
MAGELANG : UNIVERSITAS TIDAR., 2022
Deskripsi Fisik
XXI;149HAL;29.5CM
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
624
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
PRODI_S1_TEKNIK_SIPIL
FAKULTAS_FT
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab
-
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
  • HALAMAN ROMAWI, BAB I, BAB II, BAB III
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar

PERPUSTAKAAN UNTIDAR : Repositori Mahasiswa Untidar
  • Informasi
  • Layanan
  • Pustakawan
  • Area Anggota

Tentang Kami

As a complete Library Management System, SLiMS (Senayan Library Management System) has many features that will help libraries and librarians to do their job easily and quickly. Follow this link to show some features provided by SLiMS.

Cari

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subjek

Donasi untuk SLiMS Kontribusi untuk SLiMS?

© 2025 — Senayan Developer Community

Ditenagai oleh SLiMS
Pilih subjek yang menarik bagi Anda
  • Karya Umum
  • Filsafat
  • Agama
  • Ilmu-ilmu Sosial
  • Bahasa
  • Ilmu-ilmu Murni
  • Ilmu-ilmu Terapan
  • Kesenian, Hiburan, dan Olahraga
  • Kesusastraan
  • Geografi dan Sejarah
Icons made by Freepik from www.flaticon.com
Pencarian Spesifik