Text
SKRIPSI EVALUASI STRUKTUR RANGKA BAJA PADA GEDUNG PARKIR UNIVERSITAS TIDAR BERDASARKAN SNI-1729-2015
INTISARI
Pembangunan konstruksi secara vertikal bertingkat tinggi merupakan salah satu cara guna mengatasi kebutuhan akan ruang yang kian meningkat, salah satunya pembangunan gedung parkir. Pembangunan gedung parkir kerap menggunakan struktur baja karena lebih kuat dan mudah dalam penggunaannya. Standar perencanaan baja di Indonesia yang meliputi dasar perencanaan, perilaku tegangan dan pengaruh stabilitas struktur baja tertuang dalam peraturan SNI 1729 tentang Spesifikasi untuk Bangunan Baja Struktural. Peraturan tersebut telah diperbaharui yang sebelumnya SNI 03-1729-2002 menjadi SNI 1729-2015. Permasalahan yang dibahas pada penelitian ini adalah untuk mengevaluasi struktur baja pada konstruksi gedung parkir Universitas Tidar yang sesuai dengan peraturan SNI 1729-2015, apakah sudah memenuhi syarat peraturan SNI 1729-2015. Penelitian ini mengacu pada spesifikasi untuk bangunan gedung baja struktural yaitu SNI 1729-2015 dan analisis struktur menggunakan alat bantu yaitu SAP2000. Elemen struktur yang dievaluasi yaitu kolom dan balok. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semua elemen struktur kolom dan balok, telah memenuhi persyaratan untuk perencanaan struktur yang didesain menggunakan Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK) dan tidak ada yang mengalami kegagalan struktur atau over strenght (O/S) dan sudah memenuhi persyaratan yang ada pada peraturan terbaru yaitu SNI 1729-2015.
Kata kunci: Gedung parkir, SNI 1729-2015, struktur rangka baja
69-UN57.U1-STS-IX-2022 | SIPIL FAH E 2022 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain