Text
SKRIPSI PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA TERPADU TEMA USAHA DAN PESAWAT SEDERHANA BERBASIS PEMBELAJARAN RIAS UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PEMECAHAN MASALAH PESERTA DIDIK
ABSTRAK
Ramadhan, Pelangi Gunawati. 2022. Pengembangan Bahan Ajar IPA Terpadu Tema “ Usaha dan Pesawat Sederhana” Berbasis Pembelajaran RIAS Untuk Meningkatkan Keterampilan Pemecahan Masalah Siswa. Skripsi. Program Studi Pendidikan IPA, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tidar. Pembimbing I Dr. Ahmad Muhlisin, M.Pd., Pembimbing II Suwito Singgih, S.Pd., M.Pd.
Kata Kunci : Bahan Ajar, Pemecahan Masalah, RIAS
Pendidikan Indonesia menggunakan kurikulum 2013 sebagai landasan pembelajaran. Pada abad 21 keterampilan penting ditekankan salah satunya yaitu keterampilan pemecahan masalah. Berdasarkan hasil observasi di SMP Negeri 1 Balaraja diperoleh data tentang rendahnya keterampilan pemecahan masalah yang disebabkan kurang bervariasi sumber ajar yang digunakan dan pembelajaran berpusat pada guru. Adapun tujuan penelitian pengembangan bahan ajar IPA terpadu berbasis RIAS yaitu; untuk mengetahui kelayakan yang dinilai oleh validator ahli materi dan bahan ajar, efektifitas bahan ajar dan respon peserta didik dan guru terhadap bahan ajar IPA terpadu berbasis RIAS. Penelitian R&D mengadaptasi model pengembangan ADDIE. Hasil kelayakan oleh ahli bahan ajar sebesar 3.95 dan ahli materi sebesar 3.91 dengan kriteria valid dan layak. Efektifitas bahan ajar dilihat perbedaan hasil pretest-postest menggunakan uji Paired Sampel T Test dan N-Gain. Nilai signifikansi uji Paired Sampel T Test sebesar 0.000 sehingga terdapat perbedaan yang nyata antara hasil pretest dan postest dan HO ditolak dan Ha diterima. Sedangkan hasil N-Gain score diperoleh skor rata-rata 0.712 termasuk dalam kategori peningkatan tinggi terhadap keterampilan pemecahan masalah peserta didik. Pengembangan bahan ajar IPA terpadu berbasis RIAS memberikan respon baik dari pihak guru dan peserta didik SMP Negeri 1 Balaraja.
22-UN57.U1-SI-IX-2022 | IPA RAM P 2022 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN IPA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain