Text
SKRIPSI STUDI PROSES PIROLISIS LIMBAH OLI SEBAGAI BAHAN BAKAR ALTERNATIF DENGAN PENAMBAHAN KATALIS Na2CO3
ABSTRAK
Limbah yang dihasilkan dunia setiap tahunnya semakin meningkat akibat dari adanya penggunaan minyak pelumas. Oli bekas termasuk kategori limbah B3 berdasarkan kriteria limbah yang dikeluarkannya. Pemanfaatan limbah oli untuk dijadikan bahan bakar salah satu cara menangani pengelolaan limbah B3. Proses yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu mengolah limbah oli bekas tersebut dengan metode perlakuan panas atau pirolisis lalu membandingkan hasil serta proses pengolahan limbah oli bekas dengan menggunakan katalis Natrium Karbonat (Na2CO3) dan tanpa menggunakan katalis. Setelah itu, sampel tersebut diuji hasilnya dan dibandingkan dengan standar bahan bakar yang telah ada. Berdasarkan hasil uji, katalis terbukti mempengaruhi proses serta hasil yang diperoleh pada proses pengolahan oli bekas. Proses pirolisis dengan menggunakan katalis lebih cepat menghasilkan produk minyak dibandingkan proses pirolisis tanpa menggunakan katalis. Produk yang dihasilkan pada proses pirolisis menggunakan katalis lebih banyak dan lebih bagus juga kualitasnya daripada produk yang dihasilkan tanpa menggunakan katalis. Dapat disimpulkan bahwa fungsi katalis bekerja dengan baik yang dilihat dari pemercepat laju reaksi dan meningkatkan hasil reaksi yang dikehendaki. Nilai karakteristik bahan bakar limbah oli tanpa menggunakan katalis memiliki massa jenis 823,93 kg/m3, sedangkan menggunakan katalis memiliki massa jenis 832,93 kg/m3. Untuk viskositas Nilai viskositas yang dihasilkan tanpa katalis sebesar 3.485 mm2/s, sedangkan menggunakan katalis sebesar 2,430 mm2/s. Nilai kalor yang dihasilkan tanpa katalis 10381,9230 cal/g, sedangkan menggunakan katalis 10563,71 cal/g.
Kata kunci : limbah oli, katalis Na2CO3, pirolisis, karakteristik bahan bakar.
65-UN57.U1-STM-X-2022 | MESIN IRA S 2022 | Ruang Skripsi (TEKNIK MESIN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain