Text
SKRIPSI ANALISIS KAPASITAS SALURAN DRAINASE DI PERUMAHAN SEMARANG INDAH MENGGUNAKAN SIMULASI EPA SWMM (Storm Water Management Model)
INTISARI
Sekitar tahun 2017 di Perumahan Semarang Indah Kecamatan Semarang Barat Kota Semarang terjadi luapan pada saluran drainase yang diakibatkan oleh rendahnya permukaan jalan serta sempitnya saluran drainase di Perumahan Semarang Indah tersebut. Tujuan dari penelitian ini untuk mengkaji saluran drainase dengan kala ulang tertentu serta melakukan perbandingan pengukuran numerik dengan pengukuran di lapangan. Perhitungan analisis hidrologi menggunakan hujan kala ulang 2, 5, dan 10 tahun. Adapun langkah yang dilakukan adalah perhitungan data curah hujan hilang dengan Metode Perbandingan Normal, analisis konsistensi data hujan dengan Metode Kurva Massa Ganda, perhitungan curah hujan rerata dengan Metode Poligon Thiessen, analisis frekuensi dengan Metode Log Pearson III, uji konsistensi data dengan Uji Chi-Kuadrat dan Uji Smirnov-Kolmogorof, dan intensitas hujan dengan Metode Mononobe serta pemodelan menggunakan simulasi EPA SWMM. Berdasarkan hasil analisis saluran drainase didapatkan hujan dengan kala ulang 2 tahun sebesar 12,223 mm, kala ulang 5 tahun sebesar 15,996 mm dan untuk kala ulang 10 tahun sebesar 18,721 mm. Hasil evaluasi saluran eksisting pengukuran di lapangan adalah tinggi 0,6 m dan lebar 0,5 m. Hasil pengukuran simulasi, debit yang di hasilkan pada saluran sebesar 1,6404 m3/detik. Hasil sinkronisasi evaluasi simulasi numerik yang digunakan dalam penelitian ini dengan pengukuran lapangan adalah sama, maka simulasi numerik pada penelitian ini relevan digunakan untuk simulasi saluran drainase. Sedangkan perhitungan debit pada simulasi numerik dan pengukuran di lapangan relevan sama. Untuk presentase error didapatkan dengan hasil rata rata 10.8223 %.
Kata kunci : Drainase, SWMM, Debit, Pemodelan, Kala Ulang
77-UN57.U1-STS-X-2022 | SIPIL ISM A 2022 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain