Text
SKRIPSI PERBANYAKAN TANAMAN ANGGUR NINEL (Vitis vinifera L) DENGAN METODE STEK SAMBUNG PADA SPESIES BATANG BAWAH DAN MEDIA TANAM YANG BERBEDA
INTISARI
Perbanyakan Tanaman Anggur Ninel (Vitis vinifera L) dengan Metode Stek Sambung pada Spesies Batang Bawah dan Media Tanam yang Berbeda
Perbanyakan tanaman anggur Ninel secara vegetatif dapat dilakukan dengan metode stek sambung. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan spesies batang bawah tanaman anggur dan macam media tanam terhadap pertumbuhan bibit tanaman anggur Ninel dengan metode perbanyakan secara stek sambung. Penelitian dilaksanakan di Desa Kebonrejo, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang (290 m dpl) pada tanggal 2 April sampai 24 Mei 2022, menggunakan Rancanganan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) terdiri dari 2 faktor perlakuan dengan 3 blok. Faktor I spesies batang bawah tanaman anggur meliputi Vitis vinifera, Vitis labrusca dan Vitis riparia. Faktor II macam media tanam meliputi campuran tanah topsoil + arang sekam, tanah topsoil + cocopeat dan tanah topsoil + pasir. Data dianalisis menggunakan Anova dan dilanjutkan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) dan Duncan’s Multiple Range Test (DMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan batang bawah dari spesies Vitis riparia pada batang atas Vitis vinifera varietas Ninel dengan metode stek sambung memberikan hasil tertinggi pada panjang tunas, diameter tunas, luas daun dan keberhasilan stek sambung. Macam media tanam dengan penggunaan tanah topsoil + arang sekam dan tanah topsoil + pasir memberikan hasil tertinggi pada keberhasilan stek sambung.
Kata kunci : media tanam, spesies batang bawah, stek sambung, tanaman anggur Ninel
83-UN57.U1-SP-XII-2022 | PERTANIAN SOF P 2022 | Ruang Skripsi (PERTANIAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain