Text
SKRIPSI SIMULASI COMPUTATIONAL FLUID DYNAMICS PENGARUH BENTUK VELOCITY STACK TERHADAP LAJU ALIRAN UDARA KE DALAM RUANG BAKAR
ABSTRAK
Di era teknologi saat ini mesin otomotif dituntut untuk membentuk performa tinggi menggunakan taraf konsumsi bahan bakar rendah. Laju aliran udara yang masuk ke dalam ruang bakar dipengaruhi oleh turbolensi yang terjadi di throttle body. Throtle body memiliki peranan mengatur udara yang masuk dalam intake manifold dan di teruskan ke ruang bakar. Velocity stack yaitu komponen berbentuk terompet. Hal ini dibuat untuk mengarahkan udara agar lebih mudah masuk ke ruang bakar, dengan cara mengurangi turbolensi dalam ujung inlet throttle body. Penelitian ini akan mensimulasikan pengaruh bentuk velocity stack dan sudut velocity stack pada motor bensin 4 langkah terhadap nilai turbolensi. Pada penelitian ini dilakukan dengan bantuan software ANSYS 18.1. Design yang digunakan velocity stack dengan outlet berdiameter 36 mm, variasi inlet 10 mm dan 15 mm, menggunakan sudut 32o, 30o, dan 27o, kecepatan udara inlet velocity stack sebesar 2 m/s. Nilai average turbulence kinetic energy terbesar yaitu 0.10986 m2/s2 dan maximum turbulence kinetic energi sebesar 0.481116 m2/s2 dari semulasi sudut velocity stack 32o dan panjang inlet velocity stack 10 mm. nilai average pressure tertinggi nya sebesar 13.6512 Pa dengan maximum pressure 36.0358 Pa dengan variasi 32o dan panjang 10 mm. Average eddy viscosity terendah yang didapatkan yaitu 0.000110867 PaS dengan simulasi sudut 30o dan panjang 15 mm, sedangkan nilai dari average eddy viscosity tertinggi 0.000115334 PaS dari simulasi sudut 27o panjang 10 mm. simulasi sudut inlet velocity stack dengan sudut 32o dengan panjang inlet velocity stack 15 mm mendapat nilai kecepatan tertinggi yaitu 7.33789 m/s.
Kata kunci : motor bakar bensin, velocity stack, laju aliran udara, turbolensi, ansys fluent.
103-UN57.U1-STM-XII-2022 | MESIN HAK S 2022 | Ruang Skripsi (TEKNIK MESIN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain