Text
SKRIPSI PENGARUH FAKTOR AIR SEMEN PADA BATA RINGAN INTERLOCK MENGGUNAKAN PASIR SUNGAI PROGO
INTISARI
Batu bata ringan interlock merupakan batu bata inovasi yang terdiri dari agregat halus, semen, air dan foam agent. Bahan tersebut kemudian dicampur dengan komposisi tertentu yang ditentukan sehingga mendapatkan hasil bata ringan yang bermutu, ada beberapa faktor yang dipertimbangkan dalam campuran yaitu kandungan rasio berat air terhadap berat total semen pada campuran yang disebut Faktor Air Semen, bata ringan interlock yang mempunyai keunggulan mempunyai berat yang ringan dan interlock pada bata akan mengunci dengan bata lain. Agregat halus pasir Sungai Progo digunakan untuk memanfaatkan pasir sungai lokal. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi Faktor Air Semen terhadap kuat tekan bata interlock menggunakan pasir Sungai Progo. Pengujian kuat tekan bata ringan interlock dilakukan pada benda uji dengan variasi Faktor Air Semen 0,4 ; 0,5 ; 0,6 ; 0,7 yang dipotong menjadi bentuk kubus dengan ukuran 100 mm x 100 mm x 100 mm, sesuai syarat SNI 03-0349-1989. Pengujian bata ringan interlock diuji kuat tekan pada umur 28 hari. Hasil kuat tekan bata ringan interlock menunjukan nilai tiap variasi berturut turut sebesar 1,795 MPa, 2,435 MPa, 2,1 MPa, 1,35 MPa. Nilai kuat tekan paling tinggi dan memenuhi SNI 03-0349-1989 pada variasi FAS 0,5 dengan kuat tekan rata-rata 2,435 MPa. Kategori bata ringan interlock termasuk pada kelas IIB pada kategori berat 900 – 1100 kg/m3. Penyerapan air dari seluruh variasi bata ringan interlock kurang dari 25%.
Kata kunci : Bata ringan interlock, faktor air semen, kuat tekan
95-UN57.U1-STS-XII-2022 | SIPIL THO P 2022 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain