Text
SKRIPSI ANALISIS PENGARUH VARIASI ARUS PENGELASAN PADA POLA GERAKAN ELEKTRODA ZIG-ZAG TERHADAP KEKUATAN HASIL SAMBUNGAN LAS BERMATERIAL PELAT BAJA KARBON
ABSTRAK
Perkembangan zaman yang semakin maju membuat minat di masyarakat dalam bidang teknologi semakin maju untuk membuat suatu hal yang baru dan modern. Bracket sepeda motor merupakan komponen yang mampu dilas, salah satu metode pengelasan yang sering digunakan adalah pengelasan SMAW (Shielded Metal Arc Welding). Pembuatan bracket sepeda motor menggunakan bahan baja karbon rendah ST-37. Oleh karena itu, perlu diteliti pengaruh kuat arus pengelasan SMAW terhadap kekuatan tarik dan foto makro dari bahan baja karbon rendah ST-37. Hasil penelitian ini dapat digunakan untuk acuan pembuatan komponen bracket sepeda motor. Variabel penelitian berupa kuat arus 80 A, 90 A, dan 100 A. Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi persiapan spesimen, proses pengelasan, uji kekuatan tarik, pengamatan foto makro, analisis data, laporan, dan publikasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa material penelitian termasuk baja karbon rendah ST-37 dengan unsur C sebesar 0,2472%. Nilai rata-rata tegangan tarik dengan hasil terbaik pada pengelasan dengan variasi 90 A sebesar 420,97 MPa dan hasil terendah pada variasi 80 A dengan nilai rata-rata 406,06 MPa. Hasil foto makro memperlihatkan patahan ulet.
Kata kunci: pengelasan, kuat arus, SMAW, uji tarik, foto makro
4-UN57.U1-STM-II-2023 | MESIN RIF A 2023 | Ruang Skripsi (TEKNIK MESIN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain