PERPUSTAKAAN UNTIDAR : Repositori Mahasiswa Untidar

  • Beranda
  • Informasi
  • Berita
  • Bantuan
  • Pustakawan
  • Area Anggota
  • Pilih Bahasa :
    Bahasa Arab Bahasa Bengal Bahasa Brazil Portugis Bahasa Inggris Bahasa Spanyol Bahasa Jerman Bahasa Indonesia Bahasa Jepang Bahasa Melayu Bahasa Persia Bahasa Rusia Bahasa Thailand Bahasa Turki Bahasa Urdu

Pencarian berdasarkan :

SEMUA Pengarang Subjek ISBN/ISSN Pencarian Spesifik

Pencarian terakhir:

{{tmpObj[k].text}}
No image available for this title

Text

SKRIPSI PERAN MODAL SOSIAL DALAM PENANGGULANGAN BENCANA ERUPSI GUNUNG MERAPI DI DESA SUMBER KECAMATAN DUKUN KABUPATEN MAGELANG

FAJAR RACHMAD - Nama Orang;

ABSTRAK
Fajar Rachmad (2023): Peran Modal Sosial Dalam Penanggulangan Bencana Erupsi Gunung Merapi Di Desa Sumber Kecamatan Dukun Kabupaten Magelang, Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Tidar, (fajarrachmadhandoko@gmail.com).
Modal sosial merupakan kemampuan masyarakat untuk bekerja sama dalam mencapai tujuan bersama-sama di dalam berbagai kelompok dan organisasi yang ditopang oleh jaringan, norma, dan kepercayaan sosial yang merupakan gabungan sumber daya dari hasil interaksi dan perkembangan dalam suatu komunitas yang memungkinkan adanya efisiensi, efektivitas koordinasi dan kerja sama untuk menghasilkan keuntungan serta kebaikan bersama. Desa Sumber memanfaatkan peran modal sosial untuk menanggulangi bencana erupsi Gunung Merapi. Adanya peran modal sosial dalam penanggulangan bencana sangat membantu dalam mengefektifkan dan mengefisiensi setiap program yang dicanangkan dengan memanfaatkan kearifan lokal yang dimiliki Desa Sumber. Dalam penerapannya, modal sosial berdampak positif untuk Desa Sumber, hanya saja tentu masih terdapat kekurangan di dalamnya. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk menjelaskan dan menganalisis peran modal sosial dalam penanggulangan bencana erupsi Gunung Merapi di Desa Sumber. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan metode kualitatif. Metode penelitian ini dipilih untuk memberikan atau menjabarkan keadaan atau fenomena yang terjadi di Desa Sumber berkaitan dengan penanggulangan bencana dengan didukung oleh dokumen dan observasi secara langsung untuk dapat menggambarkan serta menerangkan secara detail peran modal sosial. Adapun hasil penelitian ini adalah bentuk penanggulangan bencana yang efektif dan efisien dengan pendekatan secara persuasif kepada masyarakat Desa Sumber. Kearifan lokal yang masih terjaga membuat penanggulangan bencana dapat berjalan secara optimal. Media pentas kesenian menjadi salah satu dari berbagai macam cara yang dilakukan oleh pemerintah desa guna menyampaikan sosialisasi kepada masyarakatnya. Selain itu, budaya gotong royong turut membantu pelaksanaan penanggulangan bencana erupsi Gunung Merapi. Kemudian, wujud dari peran modal sosial adalah terselenggaranya program sister village dengan desa penyangga, sehingga memudahkan proses evakuasi dan pengungsian apabila terjadi kedaruratan bencana.
Kata Kunci: Modal Sosial; Gunung Merapi; Sister Village; Gotong Royong; Kearifan Lokal


Ketersediaan
7-UN57.U1-SSP-II-2023FISIPOL RAC P 2023Ruang Skripsi (FISIPOL)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan
Informasi Detail
Judul Seri
-
No. Panggil
FISIPOL RAC P 2023
Penerbit
MAGELANG : UNIVERSITAS TIDAR., 2023
Deskripsi Fisik
XV;108HAL;29.5CM
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
350
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
FAKULTAS_ILMU_SOSIAL_DAN_POLITIK
PRODI_S1_ILMU_ADMINISTRASI_NEGARA
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab
-
Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain

Lampiran Berkas
  • FULL TEXT
Komentar

Anda harus masuk sebelum memberikan komentar

PERPUSTAKAAN UNTIDAR : Repositori Mahasiswa Untidar
  • Informasi
  • Layanan
  • Pustakawan
  • Area Anggota

Tentang Kami

As a complete Library Management System, SLiMS (Senayan Library Management System) has many features that will help libraries and librarians to do their job easily and quickly. Follow this link to show some features provided by SLiMS.

Cari

masukkan satu atau lebih kata kunci dari judul, pengarang, atau subjek

Donasi untuk SLiMS Kontribusi untuk SLiMS?

© 2025 — Senayan Developer Community

Ditenagai oleh SLiMS
Pilih subjek yang menarik bagi Anda
  • Karya Umum
  • Filsafat
  • Agama
  • Ilmu-ilmu Sosial
  • Bahasa
  • Ilmu-ilmu Murni
  • Ilmu-ilmu Terapan
  • Kesenian, Hiburan, dan Olahraga
  • Kesusastraan
  • Geografi dan Sejarah
Icons made by Freepik from www.flaticon.com
Pencarian Spesifik