Text
SKRIPSI ANALISIS PENGARUH VARIASI SUHU DAN KECEPATAN CETAK TERHADAP KEKUATAN TARIK DAN FOTO MAKRO PRODUK HASIL 3D PRINTING BERBAHAN PETG
ABSTRAK
Filamen PETG (Polyethylene Terephthalate Glycol) mempunyai nilai kuat tarik lebih tinggi dibandingkan dengan filamen PLA dan ABS. Dalam proses 3D printing suhu dan kecepatan cetak sangatlah berpengaruh pada hasil cetak. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh variasi suhu dan kecepatan cetak filamen PETG serta menganalisis hasil patahan uji tarik dengan foto makro. Spesimen uji tarik mengacu standar ASTM-D-638 tipe IV. Variasi suhu cetak yaitu 220°C, 230°C, 240°C dan kecepatan cetak 20 mm/s, 30 mm/s, 40 mm/s. Tahapan pengujian tarik dilakukan dengan memvariasikan suhu dan dipilih hasil yang terbaik kemudian dilanjutkan dengan memvariasikan kecepatan cetak filamen PETG. Hasil rata-rata terbaik diperoleh pada suhu cetak 240°C dengan kecepatan cetak 40 mm/s yaitu 47,84 MPa. Semakin tinggi suhu pencetakan maka semakin tinggi nilai kekuatan tarik pada objek hasil cetak. Begitu juga dengan variasi kecepatan, semakin cepat poses pencetakan maka semakin tinggi nilai kekuatan tarik pada objek hasil cetak. Foto makro spesimen hasil uji tarik filamen PETG termasuk jenis patahan getas. Parameter cetak yang optimal untuk mencetak filamen PETG adalah dengan suhu cetak 240°C dan kecepatan cetak 40 mm/s.
Kata Kunci : 3D Printing, PETG, Kekuatan Tarik, Foto Makro.
6-UN57.U1-STM-II-2023 | MESIN ERV A 2023 | Ruang Skripsi (TEKNIK MESIN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain