Text
SKRIPSI PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS X SMA N 1 CANDIMULYO PADA MATERI PERUBAHAN LINGKUNGAN
ABSTRAK
Safira Ani 2022. “Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning Terhadap Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi dan Motivasi Belajar Siswa Kelas X SMA N 1 Candimulyo pada Materi Perubahan Lingkungan”. Skripsi Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Muhammad Radian Nur Alamsyah, M.Pd., Pembimbing II Ika Sukmawati, M.Pd.
Kata kunci: Problem Based Learning, Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi, Motivasi Belajar, Perubahan Lingkungan
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum optimalnya keterampilan berpikir tingkat tinggi dan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran biologi terutama materi perubahan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran Problem Based Learning terhadap keterampilan berpikir tingkat tinggi dan motivasi belajar siswa materi perubahan lingkungan. Penelitian dilakukan di SMA N 1 Candimulyo. Metode yang digunakan quasi eksperimen dengan desain nonequivalent control group design dengan teknik pengambilan sampel dengan sampling purposive. Kelas X MIPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIA 2 sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar tes pilihan ganda, lembar angket dan lembar observasi. Teknik analisis data menggunakan uji Ancova dengan nilai sig. 0,05 (α = 0,05). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata–rata nilai posttest keterampilan berpikir tingkat tinggi pada kelas eksperimen 85,56 dan kelas kontrol 80,14. Sedangkan analisis uji Ancova hasil keterampilan berpikir tingkat tinggi diperoleh nilai sig. 0,004 dengan nilai sig. < 0,05, sehingga H0 ditolak. Hasil rata-rata nilai kemampuan akhir motivasi belajar siswa pada kelas eksperimen 79,9 dan kelas kontrol 72,6. Hasil uji Ancova motivasi belajar siswa nilai sig. < 0,000 dengan nilai sig. < 0,05, sehingga H0 ditolak. Hasil penelitian ini model pembelajaran Problem Based Learning berpengaruh terhadap keterampilan berpikir tingkat tinggi siswa dilihat dari rata-rata nilai posttest kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol. Model pembelajaran Problem Based Learning berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa dilihat dari rata-rata nilai kemampuan akhir kelas eksperimen lebih tinggi dari kelas kontrol. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan terdapat pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning terhadap keterampilan berpikir tingkat tinggi dan motivasi belajar.
3-UN57.U1-SPB-II-2023 | BIOLOGI SAF P 2023 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN BIOLOGI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain