Text
SKRIPSI DETEKSI GELOMBANG OTAK NORMAL DAN ABNORMAL MENGGUNAKAN METODE BACKPROPAGATION
INTISARI
Elektroensefalografi (EEG) yakni alat yang dibentuk guna pengukuran pergerakan listrik dalam otak dengan elektrode yang ditempel di kulit kepala. Sinyal electroenchephalograph dapat mengisyaratkan kondisi psikologis manusia, misalnya kondisi terbangun (sadar penuh) serta atensi penuh, rileks, bermimpi dalam keadaan tidur, tertidur (keadaan tidak sadar), cemas, bahkan kondisi pikiran dan mental dalam keadaan stress, serta menangkap persepsi seseorang terhadap rangsangan luar. Hasil dari rekaman aktivitas listrik pada otak menggunakan electroenchephalograph (EEG) yaitu pola gelombang otak. Parameter yang dipakai dalam pengamatan ini memakai 8 hidden layer pada neuron 100, maksimum epoch 100000, learning rate 0.5, dan target error 0.0001. Hasil pengujian pada antarmuka terdapat dua buah citra gelombang otak abnormal yang tidak terdeteksi, sedangkan pada citra gelombang otak normal semua citra dapat terdeteksi dengan baik. Tingkat akurasi yang terukur pada hasil pengujian yaitu sebesar 90.91% dari 100 neuron dan epoch 100000.
Kata kunci: Backpropagation, Electroenchephalograph (EEG), Jaringan Syaraf Tiruan
66-UN57.U1-STE-XII-2022 | ELEKTRO NOV D 2022 | Ruang Skripsi (TEKNIK ELEKTRO) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain