Text
SKRIPSI PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF DAN EFIKASI DIRI SISWA PADA MATERI SISTEM EKSKRESI DI SMA NEGERI 2 GRABAG
ABSTRAK
Farida Romandani. 2023. “Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah Terhadap Hasil Belajar Kognitif dan Efikasi Diri Siswa Pada Materi Sistem Ekskresi di SMA Negeri 2 Grabag.Skripsi Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Ika Sukmawati, S.P.d., M.Pd. Pembimbing II Muhammad Radian Nur Alamsyah, M.Pd.
Kata Kunci: Pembelajaran Berbasis Masalah, Hasil Belajar Kognitif, Efikasi Diri, Materi Sistem Ekskresi.
Hal yang melatarbelakangi penelitian ini adalah belum optimalnya hasil belajar kognitif siswa dan efikasi diri pada siswa, belum efektifnya model yang digunakan guru saat pembelajaran. Tujuan dalam penelitian ini yaitu, (1) untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar kognitif siswa SMA Negeri 2 Grabag pada materi sistem ekskresi, (2) untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap efikasi diri siswa SMA Negeri 2 Grabag pada materi sistem ekskresi. Penelitian ini merupakan quasi eksperimen dengan rancangan nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA 3 dan XI MIPA 4 tahun pelajaran 2022/2023. Sampel dalam penelitian ini menggunakan dua kelas dari kelas populasi yang dijadikan sebagai kelas kontrol dan kelas eksperimen yang ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji mann-whitney u-test dan uji independent t test pada taraf signifikansi =0,05, serta dianalisis dengan bantuan program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pada nilai pretest sebesar 52,86 mengalami peningkatan pada nilai posttest sebesar 86,94 dengan rata-rata peningkatan pretest ke posttest sebesar 34,08%; (2) dari nilai rata-rata efikasi diri awal sebesar 68,86 mengalami peningkatan pada nilai rata-rata efikasi diri akhir sebesar 79,43 dengan rata-rata 10,57% dengan adanya pengaruh model pembelajaran berbasis masalah. berdasarkan hasil penelitian model pembelajaran berbasis masalah dapat digunakan sebagai alternatif model pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar kognitif dan efikasi diri siswa. Guru perlu lebih aktif lagi agar dapat mengembangkan model pembelajaran yang dilaksanakan, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar kognitif dan efikasi diri pada siswa.
14-UN57.U1-SPB-V-2023 | BIOLOGI ROM P 2023 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN BIOLOGI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain