Text
SKRIPSI KONFLIK BATIN TOKOH CHAKA DALAM NOVEL KUDASAI KARYA BRIAN KHRISNA
ABSTRAK
Andini, Ika Andika Dewi. 2023. “Konflik Batin Tokoh Chaka dalam Novel Kudasai Karya Brian Khrisna”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Dr. Mursia Ekawati, M.Hum. Pembimbing II Herpindo, S.Pd., M.Hum.
“Konflik Batin Tokoh Chaka dalam Novel Kudasai Karya Brian Khrisna” dilatarbelakangi oleh penggambaran kisah pada novel tentang munculnya konflik batin yang terjadi dalam kehidupan rumah tangga tokoh Chaka. Pemilihan novel Kudasai dikarenakan pada novel tersebut menggambarkan konflik batin yang terjadi dalam kehidupan rumah tangga yang kedudukannya lebih dominan. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh hasil deskripsi konflik batin yang dialami tokoh Chaka dalam novel Kudasai karya Brian Khrisna. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian ini mengenai konflik batin yang dialami tokoh Chaka menurut struktur kepribadian Sigmund Freud. Sumber data berupa, novel Kudasai karya Brian Khrisna, dan data berupa kata-kata, kalimat-kalimat, atau paragraf-paragraf yang menunjukan konflik batin. Teknik pengumpulan data yakni teknik simak dan catat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif analisis, yang dilanjutkan dengan teknik analisis isi. Hasil penelitian ini ditemukan konflik batin yang dialami oleh tokoh Chaka yang dianalisis menggunakan kajian psikologi sastra dengan teori Psikoanalisis Sigmund Freud tentang struktur kepribadian, id, ego, dan superego. Konflik batin yang dialami tokoh Chaka, karena adanya dorongan id, ego, dan superego yang tidak seimbang sehingga menyebabkan konflik batin. Konflik batin tersebut disebabkan karena adanya kedudukan tokoh Chaka yang tidak dominan atau lebih rendah dalam rumah tangganya, sehingga muncul konflik batin. Selain itu, novel Kudasai karya Brian Khrisna dapat digunakan sebagai bahan ajar sastra di SMA kelas XII.
Kata Kunci : konflik batin, novel Kudasai, psikologi sastra, Sigmund Freud.
21-UN57.U1-SIN-VI-2023 | INDONESIA AND K 2023 | Ruang Skripsi (BAHASA INDONESIA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain