Text
SKRIPSI STUDI PENERAPAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA PADA PEKERJAAN GIRDER MENGGUNAKAN METODE HAZARD IDENTIFICATION, RISK ASSESSMENT, AND DETERMINING CONTROL (HIRADC)
INTISARI
Proyek konstruksi termasuk dalam sektor industri yang memiliki risiko kecelakaan kerja yang relatif tinggi. Salah satu pekerjaan konstruksi yang banyak mengalami kecelakaan kerja adalah pekerjaan girder pada pembangunan proyek tol. Proyek Pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA Kulon Progo termasuk proyek dengan skala besar sehingga memiliki kemungkinan potensi risiko yang besar. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi risiko, melakukan penilaian risiko, serta menentukan tindakan pengendalian lanjutan. Metode penelitian ini menggunakan HIRADC (Hazard Identification, Risk Assessment, Determining Control). Identifikasi risiko dilakukan dengan observasi langsung, penilaian risiko mengacu pada PerMen PUPR No. 10 Tahun 2021, kemudian menentukan pengendalian lanjutan dengan metode wawancara. Hasil penelitian pada identifikasi risiko menunjukkan bahwa ditemukan peningkatan risiko sebanyak 46,15% dari penelitian terdahulu. Sebelum dilakukan pengendalian, kontraktor menilai 22,81% lebih besar daripada konsultan pada kategori risiko tingkat tinggi. Setelah dilakukan pengendalian keduanya menilai sudah tidak ditemukan risiko tingkat tinggi, konsultan justru menilai sisa risiko terbanyak ada pada kategori sedang, sedangkan kontraktor pada kategori rendah. Dalam menentukan pengendalian lanjutan, kontraktor dan konsultan sepakat bahwa risiko yang ada dapat dikendalikan dengan meningkatkan koordinasi bagi para pihak yang terlibat dalam pekerjaan girder, melakukan pekerjaan sesuai dengan metode kerja dan SOP (Standard Operating Procedure), serta memastikan alat berat dan operator alat berat memiliki sertifikasi yang masih berlaku.
Kata Kunci: girder, HIRADC, risiko, jalan tol
23-UN57.U1-STS-VI-2023 | SIPIL CUT S 2023 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain