Text
SKRIPSI PEMANFAATAN MEDIA VISUAL DENGAN SCRAP APLICATION UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SISWA MTSN 2 KOTA MAGELANG PADA MATERI SISTEM PERNAPASAN
ABSTRAK
Amadea, Cresentia Elian Beatrice. 2022. “Pemanfaatan Media Visual Dengan Scrap Aplication Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa MTs N 2 Kota Magelang Pada Materi Sistem Pernapasan “. Skripsi. Program Studi Pendidikan IPA. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Tidar. Pembimbing I Eko Juliyanto, M. Pd., Pembimbing II Nuryunita Dewantari, S.Pd, M.Pd.
Pembelajaran materi sistem pernapasan agar hasil belajar siswa meningkat, maka siswa dianjurkan lebih aktif dalam mengerjakan tugas dari guru dari pada mendengarkan guru pada saat proses pembelajaran. Berdasarkan observasi di MTsN 2 Kota Magelang bahwa pada pembelajaran materi sistem pernapasan sebagian guru menggunakan metode ceramah. Oleh karena itu, metode ceramah sebagai faktor penyebab menurunnya pemahaman konsep sains yang akan menyebabkan pembelajaran pada materi sistem pernapasan kurang begitu efektif dan membuat siswa tidak aktif. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengaruh media scrap aplication terhadap peningkatan pemahaman konsep siswa pada sistem pernapasan. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental. Desain penelitian ini adalah quasi eksperment design bentuk non equivalent contrl group design. Jumlah subjek penelitian ini adalah 30 siswa kelas VIIIB sebagai kelas eksperimen dan 30 siswa kelas VIIIC sebagai kelas kontrol. Jenis instrumen yang digunakan adalah lembar validasai soal berupa pretest dan posttest. Untuk pengujian data penelitian nilai pretes dan posttest menggunakan Uji N-Gain dan Uji T-test. Hasil penelitian ini adalah bahwa penggunaan media pembelajaran berupa scrap aplication tidak efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep IPA siswa kelas VIII SMP pada topik sistem pernapasan manusia. Untuk hasil N-Gain kelas eksperimen sebesar 0,10 kategori rendah, sedangkan kelas kontrol hanya 0,13 kategori rendah. Hasil uji t test menggunakan nilai N-Gain pada kelas eksperimen dan kelas kontrol memiliki nilai 0,2783951 > 0,05 artinya memiliki perbedaan yang tidak signifikan.
Kata Kunci : Scrap Aplication, pemahaman konsep sains siswa, sistem pernapasan.
18-UN57.U1-SI-VI-2023 | IPA AMA P 2023 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN IPA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain