Text
SKRIPSI RESPONSIVITAS DINAS LINGKUNGAN HIDUP (DLH) DALAM PENGELOLAAN SAMPAH DI KOTA MAGELANG
RESPONSIVITAS DINAS LINGKUNGAN HIDUP (DLH) DALAM PENGELOLAAN SAMPAH DI KOTA MAGELANG
Siti Muyah Saro (1910201047) Program Studi Ilmu Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tidar
Good Governance berawal dari ketidakpuasan masyarakat terhadap pelayanan publik. Pemerintah dituntut lebih responsif dalam meningkatkan pelayanan publik. Pengelolaan sampah oleh Dinas Lingkungan Hidup di Kota Magelang merupakan salah satu bentuk pelayanan publik di bidang lingkungan hidup. Pengelolaan sampah Kota Magelang diketahui belum optimal. Capaian indikator kinerja penanganan sampah kota belum memenuhi target yang disebabkan oleh kondisi TPSA Banyuurip overload dan menimbulkan pencemaran lingkungan. DLH Kota Magelang telah meresponnya melalui perencanaan pembangunan TPST Regional Magelang, pembangunan TPS3R Bojong, dan pemberdayaan masyarakat melalui program Bank Sampah dan Komposting Skala Kecil. Namun dalam pelaksanaannya ditemukan permasalahan baru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui responsivitas DLH dalam pengelolaan sampah di Kota Magelang. Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif deskriptif. Pemilihan informan menggunakan teknik purposive sampling. Sumber data dalam penelitian ini yaitu sumber data primer dan sekunder. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi metode. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan melalui kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Responsivitas DLH dalam pengelolaan sampah di Kota Magelang sudah terlihat dari upaya dinas dalam menyusun isu prioritas, pelibatan stakeholder, pemilihan program dan kegiatan yang dibutuhkan masyarakat serta dukungan SDM, finansial, peralatan dan fasilitas lainnya yang diberikan.
(Kata Kunci : Responsivitas, Dinas Lingkungan Hidup, Pengelolaan Sampah)
49-UN57.U1-SSP-VI-2023 | FISIPOL SAR R 2023 | Ruang Skripsi (FISIPOL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain