Text
SKRIPSI PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN DAN PERGESERAN PEREKONOMIAN KOTA MAGELANG TAHUN 2017-2021
Pembangunan ekonomi daerah adalah suatu proses dimana pemerintah daerah dan masyarakatnya mengelola sumber daya yang ada guna membentuk suatu pola kemitraan antara pemerintah daerah dengan sektor swasta untuk menciptakan suatu lapangan kerja baru dan merangsang perkembangan kegiatan ekonomi dalam wilayah tersebut. Kota Magelang merupakan Kota yang memiliki luas wilayah terkecil di Jawa Tengah dan dalam pemanfaatan sumber daya yang ada masih kurang selain itu adanya fenomena pandemi Covid-19 menyebabkan kondisi yang fluktuatif pada perekonomian di Kota Magelang. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi sektor unggulan dan pergeseran perekonomian di Kota Magelang. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik. Data yang digunakan yaitu data PDRB Kota Magelang dan Provinsi Jawa Tengah dengan periode penelitian 2017-2021, analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Loqation Quotient (LQ), Economic Base Model (EBM), Shift Share Marquillas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Kota Magelang terdapat 13 sektor yang dapat disebut dengan sektor basis atau sektor unggulan, sektor basis tersebut berpotensi untuk berkembang dan dapat membantu pertumbuhan ekonomi Kota Magelang. Sedangkan untuk pergeseran perekonomian terjadi pada periode tahun 2019-2020 yang menjadi penyebab utamanya adalah adannya pandemi Covid-19. Sektor lapangan usaha yang terlihat bertahan atau tidak bergeser pada periode 2018-2021 adalah sektor pengadaan listrik dan gas, kemudian pada periode tahun 2019-2021 adalah sektor jasa kesehatan dan kegiatan sosial.
Kata Kunci: PDRB, Loqation Quotient, Economic Base Model (EBM), Shift Share Marquillas
50-UN57.U1-SE-VII-2023 | PEMBANGUNAN KUS P 2023 | Ruang Skripsi (EKONOMI PEMBANGUNAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain