Text
SKRIPSI IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN TGT BERBANTUAN “ULTRAPHY” UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SMP NEGERI 1 MAGELANG
Alim, N. S. 2023. “Implementasi Model Pembelajaran TGT Berbantuan “Ultraphy” untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Matematis Siswa SMP Negeri 1 Magelang”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Fadhilah Rahmawati, S.Pd., M. Pd., Pembimbing II Zuida Ratih Hendrastuti, S. Pd., M. Pd.
Kata Kunci: Model Pembelajaran TGT, “Ultraphy”, Pemahaman Konsep Matematis
Kemampuan pemahaman konsep matematis siswa SMP Negeri 1 Magelang masih berada dalam kategori rendah. Hal ini dikarenakan model dan media pembelajaran yang belum bervariasi sehingga siswa kurang terlibat dalam pembelajaran yang nantinya akan mempengaruhi kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa terhadap penerapan model pembelajaran TGT berbantuan “Ultraphy” dengan model pembelajaran langsung. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk menganalisis peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa terhadap penerapan model pembelajaran TGT berbantuan “Ultraphy” dengan model pembelajaran langsung pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Magelang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metodelogi eksperimen semu. Siswa kelas VIII B sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas VIII C sebagai kelas kontrol, dimana kedua kelas ini digunakan sebagai sampel. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu angket, pedoman wawancara, lembar observasi, dan tes kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Berdasarkan hasil analisis data melalui Independent Sampel T-Test dan uji NGain untuk hipotesis pertama mendapatkan hasil bahwa adanya perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis antara model pembelajaran TGT berbantuan “Ultraphy” dengan model pembelajaran langsung. Lebih lanjut, uji hipotesis kedua mendapatkan bahwa adanya peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis yang lebih baik pada kelas eksperimen dan kelas kontrol dengan nilai N-Gain sebesar 0,63 untuk kelas eksperimen dan 0,45 untuk kelas kontrol yang berada dalam kategori sedang untuk kedua kelas. Kesimpulan penelitian ini, yaitu siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan model pembelajaran TGT berbantuan “Ultraphy” mempunyai kemampuan pemahaman konsep matematis yang lebih baik dibandingkan dengan siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan model pembelajaran langsung. Serta adanya peningkatan pemahaman konsep matematis yang lebih baik oleh siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan model pembelajaran TGT berbantuan “Ultraphy” dibandingkan dengan siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan model pembelajaran langsung.
24-UN57.U1-SPM-VII-2023 | MATEMATIKA ALI I 2023 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN MATEMATIKA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain