Text
SKRIPSI PENGGUNAAN KALIMAT TIDAK EFEKTIF DALAM BAB HASIL DAN PEMBAHASAN SKRIPSI MAHASISWA PROGRAM STUDI PBSI FKIP UNIVERSITAS TIDAR TAHUN 2022
ABSTRAK
Wijayanti, Mita Mulia. 2023. “Penggunaan Kalimat Tidak Efektif dalam Bab Hasil dan Pembahasan Skripsi Mahasiswa Program Studi PBSI FKIP Universitas Tidar Tahun 2022”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tidar. Pembimbing I Dr. Mimi Mulyani, M.Hum., Pembimbing II Muhammad Daniel Fahmi Rizal, M.Hum.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penggunaan kalimat tidak efektif dalam skripsi mahasiswa Program Studi PBSI FKIP Universitas Tidar tahun 2022, terutama dalam bab hasil dan pembahasan. Mahasiswa PBSI seharusnya lebih memiliki keterampilan dalam menggunakan bahasa Indonesia dengan baik karena telah dipelajari secara mendalam. Namun, mahasiswa kurang memperhatikan dan menunjukkan perannya dalam menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa ilmiah. Tujuan dari penelitian ini, yaitu mendeskripsikan bentuk ketidakefektifan kalimat karena melanggar ciri kelugasan, ketepatan, kejelasan, kehematan, dan kesejajaran dalam bab hasil dan pembahasan skripsi mahasiswa Program Studi PBSI FKIP Universitas Tidar tahun 2022. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, dengan menggunakan teknik baca catat. Fokus penelitian ini tentang ketidakefektifan kalimat dalam bab hasil dan pembahasan skripsi karena melanggar ciri kelugasan, ketepatan, kejelasan, kehematan, dan kesejajaran. Sumber data dalam penelitian ini berupa bab hasil dan pembahasan skripsi mahasiswa Program Studi PBSI FKIP Universitas Tidar tahun 2022. Data berupa kalimat yang tidak memenuhi ciri keefektifan kalimat. Hasil penelitian terhadap 10 skripsi dalam bab hasil dan pembahasan ditemukan data kalimat tidak efektif berjumlah 105 kalimat yang terbagi menjadi lima ciri ketidakefektifan kalimat. Kelima ciri tersebut, yaitu ketidaklugasan berjumlah 51, ketidaktepatan 24, ketidakjelasan 14, ketidakhematan 7, dan ketidaksejajaran 9. Ketidaklugasan meliputi dua jenis, yaitu kalimat tidak memiliki makna lengkap dan tidak sederhana. Ketidaktepatan meliputi kalimat ambigu atau memiliki makna ganda. Ketidakjelasan meliputi ketidakjelasan struktur dan ketidaklengkapan unsur. Ketidakhematan meliputi bentuk kata yang bersinonim dan kata yang memiliki makna jamak yang ganda, sedangkan ketidaksejajaran meliputi bentuk kata tidak sejajar dan ketidaksejajaran antara bentuk dan makna kalimat. Berdasarkan hasil analisis, dapat disimpulkan bahwa, ketidakefektifan kalimat mayoritas terjadi karena ketidaklugasan. Saran untuk peneliti selanjutnya, yaitu agar mengkaji lebih luas dan dalam mengenai kalimat tidak efektif, dan untuk mahasiswa, diharapkan mampu menerapkan penggunaan kalimat efektif, sehingga dapat meningkatkan kualitas penulisan skripsi.
Kata Kunci: bab hasil dan pembahasan, kalimat tidak efektif, skripsi
53-UN57.U1-SIN-VIII-2023 | INDONESIA WIJ P 2023 | Ruang Skripsi (BAHASA INDONESIA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain