Text
SKRIPSI ANALISIS MISKONSEPSI SISWA SMP SELAMA MEMBACA BUKU TEKS IPA PADA MATERI LISTRIK DINAMIS
ABSTRAK
Munif, Dewi Himatul. 2023. “Analisis Miskonsepsi Siswa SMP Selama Membaca Buku Teks IPA Pada Materi Listrik Dinamis”. Skripsi. Program Studi Pendidikan IPA Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Dr. Siswanto, M.Pd., Pembimbing II Nuryunita Dewantari, M.Pd.
Kata Kunci: miskonsepsi, anticipation guide, listrik dinamis, selama membaca
Materi listrik dinamis masih menjadi topik materi yang sering mengalami miskonsepsi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis miskonsepsi siswa SMP selama membaca buku teks IPA pada materi listrik dinamis. Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dan menggunakan desain penelitian deskriptif. Analisis miskonsepsi dilakukan dengan menggunakan lembar kerja anticipation guide (AG). Lembar kerja ini digunakan sebagai alat prediksi pemahaman konsepsi siswa sehingga dapat diidentifikasi dan dianalisis miskonsepsi yang dialami siswa selama membaca materi listrik dinamis. Partisipan pada penelitian ini adalah siswa SMP kelas IX di SMP Negeri 1 Kota Magelang yang dipilih dengan teknik random sampling. Data penelitian ini dikumpulkan melalui analisis lembar kerja AG terintegrasi dengan buku teks dan observasi proses pembelajaran saat siswa menggunakan lembar AG guna mengetahui interaksi siswa dengan lembar kerja AG selama membaca buku teks. Lembar kerja anticipation guide digunakan pada saat siswa membaca buku teks IPA materi listrik dinamis. Hasil temuan pada penelitian ini yaitu masih ditemukan miskonsepsi umum pada siswa merata di setiap topik miskonsepsi. Miskonsepsi tertinggi terjadi pada konsep asal aliran muatan listrik yaitu sebesar 56% dan terendah pada konsep hukum Ohm sebesar 11%. Miskonsepsi yang dianalisis terbagi ke dalam dua level yaitu level sedang interval 30 < Miskonsepsi ≤ 70 dan level rendah interval 0 < Miskonsepsi ≤ 30. Miskonsepsi terjadi karena beberapa faktor yaitu intuisi siswa yang salah dan didasarkan pada pengalamannya yang terbatas, materi yang bersifat abstrak, dan pernyataan pada lembar kerja yang masih terlalu abstrak serta ambigu. Miskonsepsi yang muncul secara umum dapat dipahami sehingga guru mampu merancang pengalaman belajar pada siswa dengan disesuaikan pada pemahaman siswa sehingga metodenya akan lebih interaktif serta melibatkan siswa secara aktif di dalam pembelajaran. Penelitian ini memberi kontribusi dan pemahaman mengenai miskonsepsi sehingga mampu menjadi rekomendasi bagi guru dalam mengembangkan strategi pembelajaran yang efektif.
49-UN57.U1-SI-VII-2023 | IPA MUN A 2023 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN IPA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain