Text
TUGAS AKHIR ANALISIS KONTRIBUSI PAJAK DAERAH DAN RETRIBUSI DAERAH DALAM UPAYA PENINGKATAN PENDAPATAN ASLI DAERAH KABUPATEN MAGELANG TAHUN 2019-2021 (STUDI KASUS PADA BADAN PENDAPATAN, PENGELOLAAN KEUANGAN, DAN ASET DAERAH KABUPATEN MAGELANG)
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar kontribusi yang disumbangkan oleh pajak daerah dan retribusi daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Magelang tahun 2019-2021. Penelitian dilakukan di Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Magelang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini sebagai pendukung penelitian adalah data sekunder dan data primer. Kemudian teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini yaitu dapat disimpulkan bahwa kontribusi pajak daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Magelang dari tahun 2019- 2021 mengalami penurunan berturut-turut. Sedangkan kontribusi retribusi daerah dari tahun 2019-2021 mengalami kenaikan dan penurunan. Kontribusi pajak daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah pada tahun 2019 sebesar 37,60%. Pada tahun 2020 mengalami penurunan sebesar 2,57% menjadi sebesar 35,03%. Di tahun 2021 kontribusi pajak daerah kembali menurun, persentase penurunan sebesar 3,13% menjadi 31,99%. Sedangkan kontribusi retribusi daerah terhadap Pendapatan Asli Daerah pada tahun 2019-2021 yaitu di tahun 2019 berkontribusi sebesar 5,40%. Kemudian pada tahun 2020 mengalami kenaikan dengan persentase sebesar 2,80% menjadi sebesar 8,20%. Pada tahun 2021 kontribusi retribusi daerah sebesar 5,60% yaitu menurun 2,80% dari tahun sebelumnya. Maka dari itu Pemerintah Daerah Kabupaten Magelang perlu melakukan upaya guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah agar hasil tersebut dapat menunjang fungsi otonomi daerah yaitu menyelenggarakan pemerintahan daerah dan pembangunan daerah.
Kata kunci: Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Pendapatan Asli Daerah (PAD)
45-UN57.U1-D3AK-VIII-2023 | AKUNTANSI ALI A 2023 | Ruang Skripsi (AKUNTANSI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain