Text
TUGAS AKHIR ANALISIS STRATEGI PENGEMBANGAN PRODUK TABUNGAN BERIRAMA PADA PERUMDA BPR BANK PURWOREJO
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pengembangan produk Tabungan Berirama dengan metode analisis SWOT dan menganalisis manfaat dari strategi pengembangan produk Tabungan Berirama pada Perumda BPR Bank Purworejo Kantor Kas Bener. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menggunakan uji keabsahan triangulasi. Hasil analisis strategi pengembangan produk Tabungan Berirama dengan metode analisis SWOT adalah strategi pengembangan produk Tabungan Berirama yang digunakan yaitu strategi S-O dan strategi W-O. Strategi S-O dilakukan dengan mempertahankan kualitas produk, memberikan pelayanan yang prima, dan memberikan kemudahan kepada nasabah dalam melakukan transaksi. Strategi W-O dilakukan dengan cara menjaga nama baik perusahaan, meningkatkan kualitas sumber daya manusianya, dan melakukan promosi. Dalam hal manfaat dari strategi pengembangan produk Tabungan Berirama ini yaitu dapat mempertahankan daya saing produk, meningkatkan jumlah nasabah Tabungan Berirama, dan mengatasi terjadinya fluktuasi.
Kata Kunci: Bank, Analisis Pengembangan Produk, Analisis SWOT
20-UN57.U1-D3AK-VII-2023 | AKUNTANSI APR A 2023 | Ruang Skripsi (AKUNTANSI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain