Text
TUGAS AKHIR ANALISIS PENETAPAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH (APBD) MENURUT KELOMPOK DAN JENIS PENDAPATAN, BELANJA, DAN PEMBIAYAAN KABUPATEN MAGELANG TAHUN 2021-2022
ABSTRAK
Penelitian yang dilakukan oleh penulis secara umum bertujuan untuk mengetahui penyebab perbedaan dan perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Magelang yang nantinya dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang diklasifikasi menurut kelompok dan jenis pendapatan, belanja dan pembiayaan di tahun berikutnya pada Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Magelang. Penelitian dengan pendekatan deskriptif kualitatif merupakan yang dipilih dalam penulisan ini untuk menjelaskan mengenai penetapan dan perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBDV) pemerintah Kabupaten Magelang. Hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis mengenai penetapan dan perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Magelang periode tahun 2021 hingga tahun 2022 menunjukkan bVahwa pendapatan daerah Kabupaten Magelang sudah cukup baik dan efektif dalam merealisasikan pendapatannya. Tingkat realisasi belanja Kabupaten Magelang sudah mulai cukup baik dalam merealisasikan anggarannya dan pada penerimaan pembiayaan sudah berjalan dengan baik sedangkan untuk pengeluaran belum cukup baik dalam pembiayaannya.
Kata kunci : APBD, Penetapan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah
25-UN57.U1-D3AK-VII-2023 | AKUNTANSI NOV A 2023 | Ruang Skripsi (AKUNTANSI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain