Text
SKRIPSI PROSEDUR PELAKSANAAN AUDIT KAS DAN SETARA KAS OLEH KAP HELIANTONO & REKAN CABANG SEMARANG (STUDI KASUS PADA PT CML)
ABSTRAK
Kas dan setara kas merupakan jenis aset yang memiliki sifat liquid dan bervolume transaksi tinggi, hal ini menyebabkan kas dan setara kas memiliki potensi kecurangan lebih besar dibandingkan dengan aset lainnya. Selain itu PT CML merupakan perusahaan yang tahun sebelumnya baru saja melakukan peralihan bentuk perusahaan, sehingga prosedur atas pelaksanaan audit kas dan setara kasnya perlu diidentifikasi guna memastikan kewajaran dari penyajian kas dan setara kas dalam laporan keuangan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan prosedur dari pelaksanaan audit atas kas dan setara kas yang dilaksanakan oleh KAP Heliantono & Rekan Cabang Semarang pada PT CML, serta memaparkan mengenai permasalahan yang dihadapi dan solusi yang diambil oleh auditor dalam proses pelaksanaan audit tersebut. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif dengan analisis deksriptif. Sumber datanya menggunakan data primer dan data sekunder, dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa prosedur yang dilaksanakan dalam audit PT CML dilaksanakan berdasarkan prosedur yang telah ditetapkan, prosedur yang dijalankan mulai dari penerimaan perikatan, perencanaan, pemeriksaan, sampai dengan melakukan koreksi, dan penarikan kesimpulan. Hasil auditnya yaitu tidak terdapat salah saji yang material dalam akun kas dan setara kas di PT CML. Auditor juga menghadapi beberapa permasalahan seperti kendala dalam mengumpulkan data audit dan terjadinya penyesuaian audit karena perubahan laporan keuangan perusahana. Namun auditor dapat mengatasi hal tersebut, auditor terus melakukan follow up kepada pihak PT CML untuk segera mengirimkan data yang dibutuhkan, dan juga melakukan pembetulan terhadap beberapa bagian yang terpengaruh dari perubahan laporan keuangan.
Kata kunci: Prosedur audit, kas dan setara kas, kendala serta solusi
12-UN57.U1-D3AK-VII-2023 | AKUNTANSI RES P 2023 | Ruang Skripsi (AKUNTANSI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain