Text
SKRIPSI ANALISIS PENGARUH JUMLAH KENDARAAN BERMOTOR, PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO (PDRB) PERKAPITA, DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP PENERIMAAN PAJAK KENDARAAN BERMOTOR (PKB) DI PROVINSI JAWA BARAT TAHUN 2017-2021
ABSTRAK
Pajak kendaraan bermotor merupakan salah satu dari pajak provinsi yang memberikan kontribusi besar terhadap penerimaan pajak daerah Provinsi Jawa Barat. Pajak kendaraan bermotor adalah pajak atas kepemilikan dan/atau penguasaan kendaraan bermotor sehingga otomatis menjadi objek dari Pajak kendaraan bermotor. Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) Provinsi Jawa Barat selama kurun waktu 5 tahun capaian dari target dan realisasi penerimaan pajak kendaraan bermotor cenderung menurun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerimaan pajak kendaraan bermotor dipengaruhi oleh jumlah kendaraaan bermotor, PDRB perkapita, dan jumlah penduduk di Provinsi Jawa Barat selama 2017-2021. Data yang digunakan berupa gabungan data cross section dan time series yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik dan Badan Pendapatan Daerah. Penelitian ini menggunakan regresi data panel melalui program eviews 10. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa jumlah kendaraaan bermotor, PDRB perkapita, dan jumlah penduduk secara parsial ada pengaruh positif terhadap penerimaan pajak kendaraan bermotor di Provinsi Jawa Barat. Sedangkan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap penerimaaan pajak kendaraan bermotor di Provinsi Jawa Barat tahun 2017-2021.
Kata kunci: Penerimaan pajak kendaraan bermotor, jumlah kendaraan bermotor, Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) perkapita, jumlah penduduk.
54-UN57.U1-SE-VII-2023 | PEMBANGUNAN PRA A 2023 | Ruang Skripsi (EKONOMI PEMBANGUNAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain