Text
SKRIPSI JENIS DAN FUNGSI TINDAK TUTUR ILOKUSI PADA DIALOG TOKOH UTAMA DALAM NOVEL LAYANGAN PUTUS KARYA MOMMY ASF
ABSTRAK
Anisa, Ade Rifka. 2023. “Jenis dan Fungsi Tindak Tutur Ilokusi pada Dialog Tokoh Utama dalam Novel Layangan Putus Karya Mommy ASF”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Dr. Drs. Hari Wahyono, M.pd., Pembimbing II Liana Shinta Dewi , S.S., M.A.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya temuan fenomena penggunaan tindak tutur ilokusi pada dialog tokoh utama dalam novel. Kajian dalam penelitian berfokus pada jenis dan fungsi tindak tutur ilokusi pada dialog tokoh utama. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) memperoleh deskripsi jenis tindak tutur ilokusi pada dialog tokoh utama dalam novel Layangan Putus karya Mommy ASF dan (2) menghasilkan deskripsi mengenai fungsi tindak tutur ilokusi pada dialog tokoh utama dalam novel Layangan Putus karya Mommy ASF.
Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Adapun dalam menyediakan data peneliti menggunakan metode simak dengan teknik dasar sadap dan teknik lanjut catat. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan metode padan dengan teknik pilah unsur penentu (PUP).
Hasil yang ditemukan adalah jenis dan fungsi tindak tutur ilokusi pada dialog tokoh utama dalam novel Layangan Putus karya Mommy ASF. Adapun jenis tindak tutur ilokusi yang ditemukan ialah: (1) asertif meliputi menjelaskan, mengusulkan, mengemukakan pendapat, mengeluh, menyarankan, menyatakan, dan membual; (2) direktif meliputi memberi pesan, memberi izin, mengajak, memberi nasihat, dan memerintah; (3) komisif meliputi menjanjikan, menawarkan, dan mengancam; dan (4) ekspresif meliputi meminta maaf, memuji, dan mengucapkan terima kasih. Fungsi tindak tutur ilokusi yang ditemukan yaitu: (1) kompetitif mengeluh dan memerintah; (2) menyenangkan meliputi meminta maaf, memuji, mengajak, menjanjikan, mengucapkan terima kasih, dan menawarkan, (3) bekerja sama meliputi memberi pesan, menjelaskan, mengusulkan, memberi izin, mengemukakan pendapat, menyarankan, memberi nasihat, dan menyatakan, serta (4) fungsi tindak tutur ilokusi bertentangan meliputi membual dan mengancam.
Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan bahwa novel Layangan Putus karya Mommy ASF dapat digunakan sebagai sumber materi untuk kelas XII pada KD 3.9 Menganalisis isi dan kebahasaan novel. Saran untuk penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi dunia pendidikan dan peneliti lain sebagai bahan referensi mengenai tindak tutur ilokusi.
Kata Kunci: ilokusi, Layangan Putus, novel, pragmatik, tindak tutur.
54-UN57.U1-SIN-VIII-2023 | INDONESIA ANI J 2023 | Ruang Skripsi (BAHASA INDONESIA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain