Text
SKRIPSI STUDI KESESUAIAN WADUK WADASLINTANG UNTUK KEGIATAN KERAMBA JARING APUNG IKAN NILA (Oreochromis niloticus)
INTISARI
Studi Kesesuaian Waduk Wadaslintang untuk Kegiatan Keramba Jaring Apung Ikan Nila (Oreochromis niloticus)
Qurita A’yun1), Sri Hidayati2), Annisa Novita Sari3)
Waduk Wadaslintang berlokasi di Kabupaten Wonosobo, waduk ini digunakan untuk kegiatan keramba jaring apung ikan nila (O. niloticus). Tujuan dilaksanakan penelitian ini adalah untuk menganalisis tingkat kesesuaian perairan Waduk Wadaslintang untuk pengembangan budidaya keramba jaring apung ikan nila (O. niloticus). Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan mewakilkan 5 titik yang terdiri dari bagian saluran inlet waduk, bagian tengah waduk, dan bagian saluran outlet waduk, kemudian data dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Nilai suhu berkisar 29,42 –30,46°C, kecerahan berkisar 1,3 –2,26 meter, kedalaman berkisar 7,75 –69 meter, arus berkisar 0,05 –0,11 m/detik, substrat berupa pasir, nilai pH dengan kisaran 8,63 –9,39, DO berkisar 4,74 –5,40 mg/L, CO2 berkisar 1,64 –1,905 mg/L, nitrat berkisar 2,25 –3,11 mg/L, ammonia berkisar 0,0095 –0,037 mg/L, dan nilai fosfat berkisar 0,027 –0,064 mg/L. Hasil perhitungan skorring didapatkan persentase 73,33% dengan sebutan sesuai (S2), lalu di reclassify dan menghasilkan 3 tingkatan kesesuaian yaitu S1 sebesar 66 dengan luas 3880,74 ha, S2 sebesar 61 dengan luas 803,19 ha, dan N sebesar 59 dengan luas 218,17 ha.
Kata kunci: Waduk, Ikan Nila, Keramba Jaring Apung
22-UN57.U1-SAKL-VIII-2023 | AKUAKULTUR AYU S 2023 | Ruang Skripsi (AKUAKULTUR) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain