Text
SKRIPSI PENGARUH PGPR DAN DOSIS PUPUK KANDANG KAMBING TERHADAP PERTUMBUHAN VEGETATIF TANAMAN TALAS (Colocasia esculenta L. Schott.)
INTISARI
Pengaruh PGPR dan Dosis Pupuk Kandang Kambing Terhadap Pertumbuhan Vegetatif Tanaman Talas (Colocasia esculenta L. Schott.)
Umar Al-Aziz
umar.al.aziz@students.untidar.ac.id
Penelitian ini dirancang dengan tujuan mengetahui pengaruh pemberian PGPR (Plant Growth Promoting Rhizobacteria) dan dosis pupuk kandang kambing terhadap pertumbuhan vegetatif tanaman talas (Colocasia esculenta L. Schott.). Penelitian dilaksanakan pada 12 November 2022 sampai 10 Februari 2023 di Kebun Senjakala, Desa Banyuwangi, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang. Metode penelitian yang digunakan adalah percobaan faktorial (2 × 3) dalam rancangan acak kelompok lengkap (RAKL) dengan 3 blok. Faktor pertama adalah pemberian PGPR dengan 2 taraf yaitu pemberian PGPR (20 ml/l) dan tanpa pemberian PGPR. Faktor kedua adalah dosis pupuk kandang kambing dengan 3 taraf yaitu 10, 20 dan 30 ton/ha. Data dianalisis menggunakan sidik ragam (ANOVA) dan apabila perlakuan memberikan hasil pengaruh nyata dilakukan uji lanjut. Uji lanjut berupa uji Beda Nyata kecil (BNT) untuk faktor pertama dan uji Orthogonal polynomial untuk faktor kedua dan interaksi antara kedua faktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian PGPR memberikan pengaruh tidak nyata pada seluruh parameter. Dosis pupuk kandang kambing 28 ton/ha memberikan nilai indeks luas daun terbesar yaitu 1,03. Kombinasi kedua perlakuan memberikan pengaruh tidak nyata terhadap seluruh parameter pengamatan.
Kata kunci: daun, pertumbuhan, PGPR, pupuk, talas
78-UN57.U1-SP-VIII-2023 | PERTANIAN ALA P 2023 | Ruang Skripsi (PERTANIAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain