Text
SKRIPSI PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VIII
ABSTRAK
Afifah, Nur. 2023. Pengaruh Model Problem Based Learning Berbasis Realistic Mathematics Education untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis Siswa Kelas VIII. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tidar. Pembimbing I Fadhilah Rahmawati, M.Pd., Pembimbing II Yesi Franita, M.Sc.
Kata kunci: Bangun Ruang Sisi Datar, Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis, Model PBL Berbasis RME.
Kemampuan pemahaman konsep matematis merupakan kemampuan yang sangat penting dikuasai siswa agar tidak mengalami kesulitan saat menghadapi konsep yang akan dipelajari pada materi selanjutnya. Berdasarkan hasil tes kemampuan awal siswa kelas VIII SMP N 1 Tegalrejo tahun ajaran 2022/2023 memiliki kemampuan pemahaman konsep matematis yang rendah, sehingga ditemukan model dan pendekatan yang dapat digunakan untuk meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa yaitu dengan menggunakan model Problem Based Learning (PBL) berbasis Realistic Mathematicss Education (RME).
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang diajar menggunaan model PBL berbasis RME dibandingkan dengan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran langsung. Penelitian ini juga bertujuan untuk menganalisis kemampuan pemahaman konsep matematis siswa setelah diajar menggunakan model PBL berbasis RME dibandingkan dengan sebelum diajar menggunakan model PBL berbasis RME. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang diajarkan dengan menggunakan model PBL berbasis RME.
Metode penelitian ini secara kuantitatif melalui nonequivalent pretest-posttest control group design. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tegalrejo, sedangkan sampel dipilih melalui cluster random sampling Data penelitian dikumpulkan melalui tes kemampuan pemahaman konsep matematis dalam bentuk pretest dan posttest. Selanjutnya data dianalisis melalui SPSS dengan uji independent sample t-test, uji paired sample t-test dan uji N-Gain.
Uji independent sample t-test menunjukkan bahwasanya nilai Sig(2-tailed) ialah 0,000. Yang artinya kemampuan pemahaman konsep matematis yang diajarkan menggunakan model PBL berbasis RME lebih baik daripada siswa yang diajarkan menggunakan model pembelajaran langsung. Uji paired sample t-test menunjukkan nilai Sig(2-tailed) = 0,000. Artinya terdapat peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa kelas eksperimen. Uji N-Gain kelas eksperimen menunjukkan bahwa hasil uji N-Gain besarnya 0,71, dimana nilai tersebut berada pada kategori tinggi.
Berdasarkan hal tersebut, diperoleh kesimpulan bahwa: 1) kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang diajar menggunakan model PBL berbasis RME lebih baik dibandingkan siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran langsung; 2) kemampuan pemahaman konsep maematis siswa setelah diajar menggunakan model PBL berbasis RME lebih baik daripada sebelum diajar menggunakan model PBL berbasis RME; 3) terdapat peningkatan kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang diajar dengan model PBL berbasis RME dengan skor N-Gain sebesar 0,71 dan berada pada kategori tinggi.
57-UN57.U1-SPM-VIII-2023 | MATEMATIKA AFI P 2023 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN MATEMATIKA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain