Text
SKRIPSI PENGEMBANGAN E-MODUL DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PADA MATERI SUHU DAN KALOR
ABSTRAK
Munalifa, A. A. 2023. “Pengembangan E-modul dengan Pendekatan Kontekstual untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis pada Materi Suhu dan Kalor”. Skripsi. Progam Studi Pendidikan IPA. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Eli Trisnowati, S.Pd., M.Pd., Pembimbing II Nuryunita Dewantari, S.Pd., M.Pd.
Kata Kunci: E-modul IPA, Model Pembelajaran Kontekstual, Berpikir Kritis
Pada abad 21 ini peserta didik memerlukan keterampilan yang dapat digunakan dalam menghadapi kehidupan, salah satunya yaitu keterampilan berpikir kritis. Hasil observasi dan wawancara menunjukkan bahwa keterampilan berpikir kritis peserta didik SMPN 1 Tegalrejo pada saat ini berada pada tingkatan rendah. Hal ini karena perubahan metode pembelajaran secara daring dan keterbatasan bahan ajar yang digunakan belum sepenuhnya memfasilitasi beberapa indikator keterampilan berpikir kritis. Tujuan dari penelitian pengembangan ini yaitu untuk menghasilkan bahajar emodul IPA yang valid, efektif dan praktis digunakan untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik dalam pembelajaran. E-modul dibuat dengan pendekatan kontekstual pada materi suhu dan kalor. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan dengan model ADDIE. E-modul yang dikembangkan diimplementasikan pada subjek penelitian yaitu kelas VII G di SMPN 1 Tegalrejo. Subjek penelitian ini terdiri atas 32 peserta didik. Hasil penelitian didapatkan kevalidan e-modul oleh ahli menunjukkan total ratarata penilaian 4,57 dengan kriteria sangat valid. Keefeektifan e-modul berdasarkan hasil uji t-tes memperoleh sig 0.000 dimana terdapat perbedaan hasil pretest posttest keterampilan berpikir kritis sebelum dan setelah penggunaan e-modul. Peningkatan hasil pretest posttest melalui uji N-gain memperoleh nilai 0,58 dengan kriteria peningkatan sedang. Kepraktisan e-modul berdasarkan memperoleh hasil persentase 83,2% yang termasuk dalam kategori sangat praktis. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu e-modul dengan pendekatan kontekstual telah memenuhi aspek kevalidan, keefektifan dan kepraktisan dalam meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Saran dari penelitian ini diharapkan adanya pengembangan e-modul yang lebih baik lagi guna meningkatkan keterampilan berpikir kritis.
78-UN57.U1-SI-IX-2023 | IPA MUN P 2023 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN IPA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain