Text
SKRIPSI ANALISIS EKONOMI POLITIK MEDIA (KOMODIFIKASI WARTAWAN DI SUARA MERDEKA)
ABSTRAK
(Dimas Rifqi Altranu, 2023)
Analisis Ekonomi Politik Media (Komodifikasi Wartawan di Suara Merdeka)
Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tidar
Perkembangan teknologi komunikasi dan informasi yang pesat menimbulkan kecenderungan penurunan minat khalayak terhadap media cetak. Hal ini menuntut adaptasi dari perusahaan media agar bisa bertahan dalam ketatnya persaingan industri media massa. Konvergensi media menjadi pilihan dari banyak media cetak yang ada di Indonesia, termasuk Suara Merdeka. Sayangnya, kebijakan tersebut membuat beban dan tuntutan kerja wartawan jadi bertambah. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan bagaimana komodifikasi wartawan yang terjadi di Suara Merdeka. Metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus Robert K. Yin telah digunakan dalam penelitian ini. Pengumpulan data ditempuh dengan melakukan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini menemukan bahwa wartawan Suara Merdeka mengalami komodifikasi berupa eksploitasi absolut dan eksploitasi relatif. Praktik tersebut juga melibatkan alienasi, naturalisasi, mistifikasi, dan reifikasi. Hal ini dapat memengaruhi bagaimana wartawan memandang dan bersikap terhadap situasi yang sedang dialaminya. Kebaruan penelitian ini yaitu mengenai efek dari teknologi yang membuat wartawan sekarang bisa bekerja kapanpun dan dimanapun. Selain itu juga ditemukan bahwa wartawan Suara Merdeka perlu terjun langsung dalam pengawasan serta pembuatan konten digital untuk website dan media sosial.
Kata kunci: komodifikasi, wartawan, ekonomi politik media, media cetak
43-UN57.U1-SIK-X-2023 | KOMUNIKASI ALT A 2023 | Ruang Skripsi (ILMU KOMUNIKASI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain