Text
SKRIPSI INOVASI PELAYANAN PUBLIK MELALUI APLIKASI E-PIKIR (PENGEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN, KREATIVITAS DAN INOVASI RISET ) DALAM MEMPERMUDAH IZIN PENELITIAN DAN PENGABDIAN DI BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN, PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN DAERAH KABUPATEN MAGELANG
ABSTRAK
Inovasi Pelayanan Publik Melalui Aplikasi E-Pikir (Pengembangan Ilmu Pengetahuan, Kreativitas dan Inovasi Riset ) dalam Mempermudah Izin Penelitian dan Pengabdian di Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Magelang
Ariska Maulita (1910201117)
Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universita Tidar
Proses pelayanan publik perlu sentuhan inovasi atau perubahan cara kerja baru dengan memperbaiki sistem lama atau menciptakan sistem yang baru. Bappeda dan Iitbangda Kabupaten Magelang merupakan salah satu instasi pemerintah yang telah menerapkan inovasi e-government yaitu berupa penciptaan aplikasi E-Pikir untuk mempermudah izin penelitian dan pengabdian. Aplikasi ini dibuat dalam rangka mewujudkan planning by research dan medukung daya saing daerah melalui kegiatan penelitian dan pengembangan serta menjawab tuntutan dari masyarakat untuk mempercepat proses izin penelitian. Proses pelaksanaan inovasi ini melibatkan 3 instansi yaitu Bappeda dan Litbangda sebagai pihak yang membuat inovasi dan menerima hasil penelitian, Kesbangpol sebagai pihak yang membuat surat rekomendasi perizinan dan DPMPTSP sebagai pihak yang membuat surat perizinan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana inovasi e-pikir ini dijalankan dan apa saja yang menjadi faktor pendorong dan penghambat dari adanya inovasi e-pikir ini. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inovasi e-pikir sudah berjalan baik karena mampu menciptakan efektifitas, efisiensi dan kemudahan bagi para pemohon. Namun dalam pelaksanaanya masih terdapat kendala yaitu proses sosialisasi yang masih kurang dan masih adanya berkas pemohon yang mengalami penolakan sehingga perlu ada perbaikan agar lebih baik lagi.
Keywords : inovasi pelayanan, e-government, e-pikir
104-UN57.U1-SSP-X-2023 | FISIPOL MAU I 2023 | Ruang Skripsi (FISIPOL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain