Text
SKRIPSI PENGARUH EKSTRAK DAUN BIDARA (Ziziphus mauritiana) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELULUSHIDUPAN BENIH IKAN NILA MERAH (Oreochromis niloticus)
INTISARI
Pengaruh Ekstrak Daun Bidara (Ziziphus mauritiana) Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Benih Ikan Nila Merah (Oreochromis niloticus) Raisza Ayunda Pratama ¹, Sri Hidayati², Tholibah Mujtahidah³ Penelitian ini dirancang untuk mengetahui pengaruh penambahan ekstrak daun bidara (Ziziphus mauritiana) terhadap pertumbuhan panjang, berat, SGR, RGR dan nilai kelulushidupan benih ikan nila merah (Oreochromis niloticus). Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan 3 kali ulangan: Ekstrak daun bidara (dosis 0 gr/kg, 5 gr/kg, 10 gr/kg dan 15 gr/kg). Variabel yang diamati dalam penelitian ini meliputi panjang mutlak, berat mutlak, SGR, RGR, SR dan parameter pendukung kualitas air (pH, suhu, DO). Data dianalisis secara deskriptif dan menggunakan analisis sidik ragam (ANOVA), perbedaan nyata antar perlakuan dianalisa menggunakan uji DMRT. Penggunaan ekstrak daun bidara dengan dosis berbeda berperngaruh nyata terhadap pertumbuhan benih ikan nila merah, tetapi tidak berpengaruh nyata pada nilai SR. Nilai pertumbuhan dan kelulushidupan benih ikan nila merah tertinggi ada pada dosis ektrak daun bidara 15 gr/kg dan nilai terendah ada pada dosis ekstrak 0 gr atau kontrol. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu pemberian ekstrak daun bidara dapat meningkatkan pertumbuhan benih ikan nila merah dengan dosis terbaik 15 gr/kg.
Kata kunci : ekstrak daun bidara, ikan nila merah, pertumbuhan, SR
39-UN57.U1-SAKL-X-2023 | AKUAKULTUR PRA P 2023 | Ruang Skripsi (AKUAKULTUR) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain