Text
SKRIPSI PENGARUH DISPOSISI PELAKSANA TERHADAP KEBERHASILAN IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH) DI DESA BALEDU KECAMATAN KANDANGAN KABUPATEN TEMANGGUNG
ABSTRAK
PENGARUH DISPOSISI PELAKSANA TERHADAP KEBERHASILAN IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH) DI DESA BALEDU KECAMATAN KANDANGAN KABUPATEN TEMANGGUNG
Hangka Maolana (1610201121)
Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Tidar
Bantuan Program Keluarga Harapan diberikan kepada Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM). Program ini dilatarbelakangi oleh adanya permasalahan utama pembangunan yaitu masih besarnya jumlah penduduk miskin serta rendahnya kualitas sumber daya manusia. Peserta penerima bantuan PKH khususnya seorang Ibu dari Rumah Tangga Sangat Miskin yang bersangkutan sebagai penerima PKH tentunya memiliki tanggung jawab yang besar dalam mengelola dana PKH bahkan menjalankan komitmen untuk keberhasilan pencapaian tujuan yang sudah ditetapkan oleh pihak pengelola PKH. Kegagalan dalam menjalankan PKH ini tentunya bersumber dari peserta PKH yang belum mampu bertanggung jawab penuh dalam menjalankan komitmen atau kewajiban yang sudah ditetapkan, besarnya komitmen para peserta PKH ini tentunya dapat pula berdampak besar pada proses percepatan penanggulangan kemiskinanPenelitian ini yang berjudul "Pengaruh Disposisi Terhadap Keberhasilan Implementasi Kebijakan Program PKH Di Desa Baledu, Kecamatan Kandangan Kabupaten Temanggung" menggunakan metode penelitian kuantitatif, yang mana informasi dan data didapat dari responden dengan penyebaran kuesioner, wawancara, observasi, serta dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data dalam penelitian ini, dapat ditarik kesimpulan bahwa disposisi pelaksana memiliki pengaruh besar terhadap keberhasilan implementasi kebijakan, yaitru sebesar 31%. Berdasarkan wawancara dengan warga, para warga juga lebih suka pelaksana kebijakan yang kompeten, responsiv, dan paham akan tugasnya selaku implementor Program Keluarga Harapan (PKH). Sikap pelaksana adalah suatu hal yang paling penting dalam implementasi kebijakan.Saran yang dapat dikemukakan oleh peneliti dalam penelitian ini diharapkan para pelaksana kebijakan dapat bersikap baik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat penerima Program Keluarga Harapan (PKH) karena sikap merupakan faktor penting sebagai pendekatan untuk suksesnya implementasi kebijakan publik.
Kata Kunci : Program Keluarga Harapan; Implementasi Kebijakan; Disposisi Pelaksana
116-UN57.U1-SSP-X-2023 | ADMINISTRASINEGARA MAO P 2023 | Ruang Skripsi (ADMINISTRASI NEGARA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain