Text
SKRIPSI PERAN EDITOR DALAM PENYUNTINGAN VIDEO COMPANY PROFILE PADA WISATA EDUKASI RUMAH TENUN MAGELANG
ABSTRAK
(Aulia Rifa Urbah, 2023) PERAN EDITOR DALAM PENYUNTINGAN VIDEO COMPANY PROFILE PADA WISATA EDUKASI RUMAH TENUN MAGELANG Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tidar
Indonesia memiliki berbagai kekhasan peninggalan warisan yang harus dijaga. Salah satunya adalah wastra tenun yang sudah ada sejak 3.000 tahun yang lalu. Di Magelang terdapat wisata Edukasi tenun bernama Rumah Tenun Magelang. Untuk mengenalkan lebih jauh kepada khalayak, video company profile dibuat untuk menggambarkan perjalanan wisata edukasi mengenai kain tenun serat alam, yang dimulai dari pengenalan bahan baku, proses pengolahan, hingga proses menenun. Wisata edukasi wastra tenun memiliki nilai budaya dan pendidikan yang tinggi, yang memerlukan pendekatan khusus dalam penyampaian pesan kepada sasaran pemasaran yang dituju. Editor dalam penyuntingan video merupakan salah satu peran yang memegang aspek kunci dalam produksi konten audio visual, terutama dalam merealisasikan rencana dan konsep yang dibuat oleh tim produksi dan pihak Rumah Tenun Magelang. Tugas Akhir ini bertujuan untuk menguraikan bagaimana proses editor dalam penyuntingan video company profile Wisata Edukasi Rumah Tenun Magelang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran editor dalam penyuntingan video company profile sangat penting. Editor bertanggung jawab untuk menggabungkan elemen-elemen visual dan narasi yang relevan, menciptakan alur cerita yang koheren, dan mengintegrasikan elemen edukasi budaya. Hal ini penting agar editor dapat mengkomunikasikan esensi dari destinasi wisata ini secara nyata dan meyakinkan. Selain itu, pada produksi video ini penulis berperan sebagai editor video yang mengolah potongan-potongan video dari produksi hingga proses penyuntingan video sehingga menjadi satu video yang dapat dinikmati dan pesan-pesan dari video tersebut dapat tersampaikan oleh penonton. Dalam proses editing video company profile penulis menerapkan teknik-teknik editing, cutting atau pemotongan, transisi, dan color grading.
Kata Kunci : Peran Editor, Video Company Profile, Wisata Edukasi, Rumah Tenun Magelang.
148-UN57.U1-SIK-X-2023 | KOMUNIKASI URB P 2023 | Ruang Skripsi (KOMUNIKASI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain