Text
SKRIPSI TINJAUAN KRIMINOLOGI TINDAK KEKERASAN SEKSUAL TERHADAP ANAK DI KOTA MAGELANG
ABSTRAK
Tindak kekerasan seksual menjadi salah satu fenomena sosial yang mengalami peningkatan setiap tahunnya. Kota Magelang menjadi salah satu wilayah yang mengalami peningkatan kasus kekerasan seksual pada setiap tahunnya dan hal tersebut disebabkan oleh pengaruh media sosial dan pergaulan yang bebas. Rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana prespektif tindak kekerasan seksual dalam prespektif sosiologis dan yuridis? dan bagaimana analisis kriminologi atas tidak kekerasan seksual terhadap anak di Kota Magelang?.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum empiris dengan melakukan penelitian secara langsung dilapangan dengan menggunakan pendekatan sosiologi hukum dengan sumber primer dan sekunder. Lokasi penelitian di Kecamatan Magelang Selatan. Data diperoleh melalui wawancara dan observasi yang didasarkan pada pedoman wawancara
Hasil penelitian menunjukan bahwa kekerasan seksual dalam prespektif sosiologis diartikan dalam sebuah tindakan yang merugikan, perbuatan melecehkan dan tindakan kriminal. Dalam prespektif yuridis tindak kekerasan seksual adalah tindak kejahatan yang diancam dengan sebuah pidana. Kekerasan seksual diatur secara khusus didalam Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022.
Tinjauan kriminologi atas tindak kekerasan seksual terhadap anak menunjukan bahwa tindak kekerasan seksual adalah tindak kekerasan yang termasuk dalam kejahatan. Faktor kekerasan seksual dibagi menjadi dua yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Respon atas tindak kekerasan seksual adalah penyelesaian secara non litigasi dan litigasi. Kriminologi dan hukum pidana memiliki hubungan yang sangat erat yaitu kriminologi menjelaskan menganai kejahatan sebagai gejala sosial sedangkan hukum pidana memberikan hukuman atas kejahatan yang dilakukan. Pengesahan UUTPKS adalah respon negara atas tinjauan kriminologi terhadap tindak kekerasan seksual.
Kata Kunci : Kriminologi, Kekerasan Seksual, Anak.
53-UN57.U1-SH-XII-2023 | HUKUM AZI T 2023 | Ruang Skripsi (HUKUM) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain