Text
SKRIPSI EVALUASI SISTEM PROTEKSI PETIR DI KAWASAN RSUD TEMANGGUNG
ABSTRAK
Proteksi petir adalah suatu usaha untuk melindungi suatu objek dari bahaya yang diakibatkan petir, baik itu secara langsung maupun tidak langsung. Hasil yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan rumus-rumus yang ada dan beberapa standar yakni Peraturan Umum Instalasi Penangkal Petir (PUIPP), Peraturan Umum Instalasi Listrik (PUIL) 2000, IEEE, dan Standar Nasional Indonesia (SNI) 03-7015-2004. Berdasarkan survey pendahuluan, menurut sumber, Kepala bagian Teknik RSUD Temanggung, pada tahun 2023 pernah terjadi sambaran petir di Rumah Sakit Umum Daerah Temanggung dan mengakibatkan rusaknya sistem lift dan saluran telepon internal RSUD Temanggung sehingga perlu adanya evaluasi pada sistem proteksi petir dari sistem proteksi yang ada pada kawasan rumah sakit tersebut. Hasil dari Analisa yang didapat bahwa RSUD Temanggung memiliki perlindungan petir dengan indeks R adalah 16. Maka perkiraan bahayanya adalah sangat besar, sehingga pengamanan terhadap sambaran petir sangat perlu. Dan masih perlu adanya penambahan air terminal baru untuk memproteksi seluruh area RSUD. Metode pengukuran yang digunakan adalah metode tiga titik menggunakan jenis elektroda batang tunggal dengan diameter 10 mm dan panjang 1,5 m, yang ditanam dengan kedalaman 0,5; 1; 1,5 meter dari permukaan tanah.
Kata Kunci : sistem proteksi petir, elektroda, air terminal
69-UN57.U1-STE-XII-2023 | ELEKTRO FAH E 2023 | Ruang Skripsi (TEKNIK ELEKTRO) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain