Text
SKRIPSI STUDI EFISIENSI PEMANTAUAN PROYEK JALAN TOL MENGGUNAKAN UNMANNED AERIAL VEHICLE PHOTOGRAMMETRY
INTISARI
Proyek konstruksi jalan tol merupakan proyek yang kompleks dan memiliki risiko keterlambatan penyelesaian. Permasalahan umum proyek ini adalah keterlambatan penyelesaian akibat kurangnya pemantauan yang efektif karena keterbatasan metode survei terestris dengan total station, seperti waktu yang lama, tenaga kerja yang banyak, dan akurasi yang tergantung pada jumlah titik pengukuran. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan efisiensi penggunaan metode Unmanned Aerial Vehicle (UAV) Photogrammetry dengan metode terestris total station dalam pemantauan proyek jalan tol. Penelitian menggunakan konsep fotogrametri pada Proyek Pembangunan Jalan Tol Solo - Yogyakarta - NYIA Kulonprogo Seksi 1 Paket 1.2 pada pekerjaan timbunan tanah. Metode yang dipakai adalah pengambilan foto udara menggunakan drone yang memiliki data geolokasi terintegrasi untuk menciptakan point cloud yang sangat rinci dan presisi. Data penelitian dianalisis dengan membandingkan tingkat akurasi dan efisiensi metode fotogrametri dengan metode terestris total station Hasil penelitian menunjukkan metode fotogrametri menghasilkan data yang akurat dan efisien dalam pemantauan proyek jalan tol. Perbandingan akurasi antara metode fotogrametri dan total station adalah 0,7020%. Hasil analisis efisiensi waktu pada metode fotogrametri 52,08% lebih cepat dibandingkan metode total station. Kemudian hasil analisis efisiensi biaya metode fotogrametri memiliki biaya investasi 22,37% lebih rendah dibandingkan metode total station.
Kata kunci: efisiensi, fotogrametri, total station
95-UN57.U1-STS-XII-2023 | SIPIL ZAM S 2023 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain