Text
SKRIPSI PERAN ART DIRECTOR DALAM PEMBUATAN VIDEO IKLAN KOMERSIAL SEBAGAI MEDIA PROMOSI PADA JOGAN GUMELAR HOMESTAY
ABSTRAK
Laporan dalam tugas akhir ini dilatar belakangi oleh peran art director dalam proses pembuatan iklan komersial pada Jogan Gumelar Homestay terletak di Jalan Balkondes Karangrejo Bumen Djelapan, Bumen Djelapan, Karangrejo, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Pembuatan iklan ini didasari oleh kurangnya aktivitas promosi dari pihak Jogan Gumelar Homestay. Promosi yang dilakukan sebelumnya masih sebatas personal mulut ke mulut dan promosi melalui media yang kurang representable. Berkaitan dengan Borobudur sebagai salah satu destinasi wisata super prioritas, sehingga dengan adanya iklan ini mampu memperluas publikasi Jogan Gumelar Homestay. Dalam laporan ini menggunakan dua landasan teori yang diantaranya komunikasi pemasaran dan periklanan. Teori komunikasi pemasaran dan periklanan digunakan untuk menyesuaikan dengan konsep iklan dan segmentasi pasar yang sudah ditentukan sebelumnya Hasil laporan ini menunjukan peran art director serta implementasi dari konsep karya yang sudah ditentukan. Art director pada pembuatan iklan Jogan Gumelar Homestay dimulai dengan penentuan konsep, pembuatan storyboard, menyiapkan busana, melakukan penataan ruang dengan properti yang sudah disiapkan, dan memberikan arahan pada tahap editting. Untuk implementasi konsep pada iklan, art director menerapkan gaya eksekusi iklan slice of life dan terstimoni, menerapkan AIDA (Attention, Interest, Desire, dan Action), dan penggambaran berdasarkan tema yang mengacu pada tagline “Enjoy Your Trip, Enjoy Your Sleep”.
Kata Kunci : AIDA, Art Director, Homestay, Iklan, Promosi,
174-UN57.U1-SIK-XII-2023 | KOMUNIKASI PAM P 2023 | Ruang Skripsi (KOMUNIKASI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain