Text
SKRIPSI PREVALENSI DAN INTENSITAS EKTOPARASIT IKAN NILA (Oreochromis niloticus) YANG DIBUDIDAYAKAN DI BALAI BENIH IKAN (BBI) POTROBANGSAN KECAMATAN MAGELANG UTARA KOTA MAGELANG JAWA TENGAH
INTISARI
Prevalensi Dan Intensitas Ektoparasit Ikan Nila (Oreochromis niloticus) Yang Dibudidayakan Di Balai Benih Ikan (BBI) Potrobangsan Kecamatan Magelang Utara Kota Magelang Jawa Tengah Yuani Saputri1)*, Sri Hidayati2)*, Annisa Novita Sari3)* Ikan nila merupakan komoditas ikan yang sering dibudidayakan dan menjadi salah satu jenis ikan konsumsi yang banyak diminati masyarakat Indonesia. Seringkali kegiatan budidaya mengalami kendala salah satunya adalah ektoparasit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis ektoparasit dan mengetahui tingkatan prevalensi serta intensitas ektoparasit yang ditemukan pada benih ikan nila di BBI Potrobangsan Kota Magelang, Jawa Tengah. Penelitian ini dilakukan dari bulan Maret sampai April 2023. Sampel ikan diambil dari 2 kolam pembesaran sebanyak 60 ekor, diambil secara acak dan bertahap selama 3 minggu dengan jumlah 20 ekor/kolam dalam 1 minggu. Setiap pengambilan sampel dilakukan pengukuran faktor abiotik yaitu Suhu, pH, DO dan amoniak. Pemeriksaan ektoparasit dilakukan di Laboratorium Universitas Tidar dengan metode scrapping lendir pada bagian permukaan tubuh dan biopsi yaitu mengambil sebagian dari jaringan organ insang dan sirip. Hasil penelitian ditemukan ektoparasit dari filum Protozoa yaitu Trichodina sp. dan Ichthyophthirius multifiliis serta filum Platyhelminthes yaitu Dactylogyrus sp. Nilai prevalensi tertinggi diperoleh Trichodina sp. pada kolam 1 sebesar 100% pada minggu 1, 2 dan 3 dan masuk dalam kategori selalu. Nilai intensitas tertinggi yaitu Trichodina sp. pada pengambilan minggu ke-2 kolam 1 sebanyak 132 ind/ekor dengan kategori sangat parah. Rata-rata kualitas air kolam benih ikan nila yaitu 28,38 ºC, pH 7,81, oksigen terlarut 5,42 mg/L dan amoniak 0,40 mg/L. Kata Kunci : Ektoparasit, ikan nila, penyakit ikan
2-UN57.U1-SAKL-I-2024 | AKUAKULTUR SAP P 2024 | Ruang Skripsi (AKUAKULTUR) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain