Text
SKRIPSI EFEKTIFITAS PENAMBAHAN EKSTRAK BUAH MENGKUDU (Morinda cirtifolia) PADA PAKAN TERHADAP TINGKAT KANIBALISME DAN KELANGSUNGAN HIDUP IKAN BEONG (Hemibagrus nemurus)
INTISARI
EFEKTIFITAS PENAMBAHAN EKSTRAK BUAH MENGKUDU (Morinda cirtifolia) PADA PAKAN TERHADAP TINGKAT KANIBALISME DAN KELANGSUNGAN HIDUP IKAN BEONG (Hemibagrus nemurus)
Muammar Dzulqarnain 1), Waluyo 2), Tholibah Mujtahidah 3)
Ikan Beong merupakan salah satu jenis ikan konsumsi air tawar yang bernilai ekonomis dan banyak diminati masyarakat. Tingkat kanibalisme yang tinggi pada stadia benih membuat tingkat produktivitas ikan ini rendah. Buah mengkudu mengandung zat scopoletin yang berguna dalam meningkatkan kadar serotonin di dalam otak sehingga agresifitas dapat ditekan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ekstrak buah mengkudu untuk menguragi tingkat kanibalisme benih ikan beong (Hemibagrus nemurus). Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan 3 kali ulangan. Perlakuan yang akan diberikan yaitu ekstrak buah mengkudu Perlakuan 0 kadar ekstrak mengkudu 0 ml/l, Perlakuan 1 kadar ekstrak mengkudu 5 ml/l, Perlakuan 2 kadar ekstrak mengkudu 10 ml/l, dan Perlakuan 3 kadar ekstrak mengkudu 15 ml/l. Data dan variabel yang diamati dan dianalisa adalah: tingkat kanibalisme, kelangsungan hidup, tipe kanibalisme, tingkah laku ikan, kualitas air. Hasil penelitian menunjukan pemberian ekstrak buah mengkudu memberikan penurunan tingkat kanibalisme pada benih ikan beong. Kadar ekstrak mengkudu sebanyak 11,18 ml/l adalah kadar ekstrak mengkudu terbaik untuk mengurangi kanibalisme dan kelangsungan hidup benih ikan beong. Dalam pemanfaatan ekstrak mengkudu untuk perendaman pakan ikan beong berupa cacing tubifex, disarankan agar menggunakan ekstrak mengkudu yang optimal sebanyak 11,18 ml/l agar pemanfaatan senyawa scopoletin dalam ekstrak mengkudu didalam tubuh ikan berlangsung secara maksimal untuk mengurangi kanibalisme benih ikan beong.
Kata kunci: Ikan beong, Kanibalisme, Ekstrak buah mengkudu, Zat Scopoletin, Tingkat kelangsungan hidup
6-UN57.U1-SAKL-V-2024 | AKUAKULTUR DZU E 2024 | Ruang Skripsi (AKUAKULTUR) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain