Text
SKRIPSI PENERAPAN VARIASI SHOT DALAM MENDUKUNG VIDEO COMPANY PROFILE KELOMPOK DAN KOPERASI TANI DUSUN petung
ABSTRAK
( Eri Puspitasari, 2023)
Penerapan Variasi Shot dalam Mendukung Video Company Profile Kelompok dan Koperasi Tani Dusun Petung Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik, Universitas Tidar. Company profile merupakan salah satu alat untuk membangun citra perusahaan agar dikenal oleh masyarakat umum. Macam-macam bentuk company profile dewasa ini menjadi ciri khas dan tombak perusahaan untuk mementuk citra positif dan mempromosikan perusahaan kepada investor, bentuk dari company profile antara lain, majalah, website, dan video company profile. Kelompok Tani Sido Maju merupakan salah satu Kelompok Tani yang berada di Dusun Petung, Desa Ngemplak, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang. Kelompok tani tersebut merupakan kelompok tani penghasil kopi arabika khas petung dari lereng Gunung Sumbing. Namun, hasil panen mereka selalu dibeli oleh tengkulak dengan harga yang lebih murah dari pada daerah lain. Oleh karena itu penulis membuatkan sebuah video company profile agar kelompok tani dapat membangun citra di media sosial yaitu Instagram dan dapat menjual produknya melalui media online, untuk mengikuti perkembangan zaman. Pengaplikasian variasi shot sangat penting dalam produksi ini, agar video yang dihasilkan tidak monoton dan membosankan ketika ditonton. Tujuan dari pengaplikasian varisi shot pada saat produksi adalah untuk menghasilkan video yang memiliki nilai estetika dan pesan dalam video tersampaikan dengan baik, agar branding yang menjadi tujuan dapat tercapai.
Kata Kunci : Company Profile, Variasi Shot, Branding, Instagram.
200-UN57.U1-SIK-XII-2023 | KOMUNIKASI PUS P 2023 | Ruang Skripsi (KOMUNIKASI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain